News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Prediksi Skor Barcelona vs Cadiz Liga Spanyol: Main di Kandang, Blaugrana Bidik Kemenangan Perdana

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Barcelona, Ansu Fati (ketiga dari kiri) merayakan golnya ke gawang AC Milan selama pertandingan sepak bola persahabatan pramusim??di Stadion Allegiant, pada 1 Agustus 2023. Barcelona diprediksi bakal menang 2-0 atas Cadiz dalam lanjutan Liga Spanyol pekan kedua di Lluis Companys Olympic Stadium, Senin (21/8/2023).

TRIBUNNEWS.COM - Inilah prediksi skor Barcelona vs Cadiz dalam lanjutan pekan kedua di Liga Spanyol.

Duel Barcelonma vs Cadiz dijadwalkan berlangsung di Lluis Companys Olympic Stadium, kick-off 00.30, Senin (21/8/2023).

Bermain di kandang sendiri, Blaugrana pastinya bakal membidik kemenangan perdananya di Liga Spanyol.

Sebelumnya Barcelona gagal raih poin penuh setelah ditahan imbang Getafe dengan skor 0-0, Senin (14/8/2023).

Penyerang Barcelona Robert Lewandowski (Kanan) dan gelandang Ilkay Gundogan bertepuk tangan pada akhir pertandingan Liga Spanyol antara Getafe CF dan FC Barcelona di Stadion Alfonso Perez di Getafe pada 13 Agustus 2023. (JAVIER SORIANO / AFP)

Baca juga: Xavi Hernandez Kritik Jadwal Padat Jelang Laga Barcelona vs Cadiz, Senin 21 Agustus Pukul 00:30 WIB

Prediksi Skor

Sportskeeda: Barcelona 4-1 Cadiz

SportsMole: Barcelona 2-1 Cadiz

90Min: Barcelona 2-0 Cadiz

Barcelona Bidik Kemenangan Perdana

Bermain penuh di depan pendukungnya sendiri, tentunya Barcelona tak mau kecolongan.

Gagal meraih poin penuh di pekan perdana, Barcelona berniat untuk membuka kran kemenangannya pada pekan kedua kali ini.

Meski begitu, pelatih Barcelona Xavi Hernandez tak mau menganggap sepele Cadiz meski di atas kertas Blaugrana lebih diunggulkan.

Menurut Xavi, Cadiz mempunyai lini belakang yang kokoh dan berbahaya dalam strategi serangan balik.

"Cadiz bertahan dengan sangat baik dan berbahaya dalam serangan balik. Mereka terorganisir dengan baik dan memiliki pelatih yang baik dalam diri Sergio Gonzalez, dan berbahaya dalam bola mati," ucap Xavi dikutip dari laman resmi Barcelona.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini