TRIBUNNEWS.COM - Sebanyak tiga negara telah dipastikan tersingkir dari gelaran Piala AFF U23 2023.
Sedangkan nasib Timnas Indonesia akan ditentukan pada malam hari ini, Senin (21/8/2023).
Seperti diketahui, beberapa pertandingan babak fase grup Piala AFF U23 2023 telah dijalankan.
Hasilnya, tiga negara dipastikan tersingkir karena mendapat hasil minor pada babak penyisihan fase grup.
Baca juga: Klasemen Runner-up Terbaik Piala AFF U23 2023: Timnas Indonesia di Puncak, Berpeluang ke Semifinal
Sebagai informasi, Piala AFF U23 2023 diikuti oleh 10 tim peserta yang dibagi menjadi tiga grup.
Tuan rumah Thailand menempati Grup A bersama Kamboja, Myanmar, dan Brunei.
Timnas Indonesia berada di Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste.
Sedangkan Grup C dihuni oleh Filipina, Laos dan sang juara bertahan Vietnam.
Nantinya, tim-tim yang berhasil menjadi juara grup ditambah satu runner-up terbaik berhak lolos ke babak semifinal.
Khusus untuk Grup A yang berisikan empat tim, maka hasil pertandingan menghadapi peringkat terbawah tidak akan dimasukkan ke dalam perhitungan klasemen runner-up terbaik
Lalu siapa saja tim yang sudah dipastikan tersingkir dari Piala AFF U23 2023?
1. Brunei Darussalam
Brunei Darussalam telah dipastikan tersingkir dari gelaran Piala AFF U23 2023.
Hal itu mengacu pada hasil Brunei yang selalu menelan kekalahan dari dua laga yang telah ia jalani di fase Grup A.
Yang pertama, Brunei dihajar Kamboja dengan skor 0-5 pada laga perdana.
Selanjutnya, Brunei kembali menelan kekalahan 0-3 saat melawan tuan rumah Thailand.
Atas hasil tersebut membuat Brunei Darussalam menempati posisi dasar klasemen Grup A karena tak mampu mendulang poin dari dua laga.
2. Myanmar
Tim kedua yang sudah dipastikan tersingkir dari Piala AFF U23 2023 adalah Myanmar.
Myanmar harus angkat koper lebih dulu karena hanya mampu mengoleksi satu poin dari dua penampilan sejauh ini.
Tercatat Myanmar dihajar Thailand 0-3 pada pertandingan perdana, kemudian meraih hasil imbang 1-1 saat melawan Kamboja.
Sejatinya, Myanmar masih mampu menambah pundi-pundi poin saat menghadapi Brunei Darussalam pada laga pamungkas.
Namun kembali lagi, berdasarkan regulasi Piala AFF, hasil melawan dasar klasemen tidak akan dihitung poinnya.
3. Laos
Tim terkahir yang sudah dipastikan tersingkir dari Piala AFF U23 2023 adalah Laos.
Laos tersingkir seletah hanya mampu meraih satu poin dari dua laga Grup C.
Laos bermain imbang 2-2 kontra Filipina, dan dihajar Vietnam dengan skor 1-4.
Penentuan Nasib Timnas Indonesia
Kemenangan tipis 1-0 atas Timor Leste, membuat Timnas Indonesia masih memiliki peluang untuk lolos ke semifinal.
Satu-satunya jalan Timnas Indonesia ke semifinal adalah dengan mendapatkan predikat runner-up terbaik.
Kini Timnas Indonesia menempati peringkat kedua Grup B dengan raihan tiga poin.
Nasib Timnas Indonesia lolos ke semifinal saat ini tergantung pada hasil laga sejumlah tim di matchday ketiga yang mulai berlangsung hari ini.
Tim besutan Shin Tae-yong itu dipastikan ke semifinal asalkan Thailan tidak kalah dari Kamboja, kemudian Vietnam tidak kalah dari Filipina, serta Malaysia tidak kalah dari Timor Leste.
Berikut jadwal laga yang menjadi penentuan nasib Timnas Indonesia lolos ke semifinal:
- Senin, 21 Agustus 2023
Pukul 20.00 WIB - Thailand vs Kamboja
- Selasa, 22 Agustus 2023
Pukul 20.00 WIB - Timor Leste vs Malaysia
Pukul 20.00 WIB - Vietnam vs Filipina
Hasil Piala AFF U23 2023:
- Kamis, 17 Agustus 2023
Kamboja 5-0 Brunei Darussalam
Thailand 3-0 Myanmar
- Jumat, 18 Agustus 2023
Filipina 2-2 Laos
Malaysia 2-2 Timnas Indonesia
- Sabtu, 19 Agustus 2023
Myanmar 1-1 Kamboja
Brunei Darussalam 0-3 Thailand
- Minggu, 20 Agustus 2023
Laos 1-4 Vietnam
Timnas Indonesia 1-0 Timor Leste
Klasemen Piala AFF U23 2023
Grup A
- Thailand: 2 Main | 6 (3) Poin | Surplus 6 Gol
- Kamboja: 2 Main | 4 (1) Poin | Suprlus 3 Gol
- Myanmar: 2 Main | 1 Poin | Minus 3 Gol
- Brunei Darussalam: 2 Main | 0 Poin | Minus 8 Gol
Grup B
- Malaysia: 1 Main | 3 Poin | Suprlus 1 Gol
- Indonesia: 2 Main | 3 Poin | 0 Gol
- Timor Leste: 1 Main | 0 Poin | Minus 1 Gol
Grup C
- Vietnam: 1 Main | 3 Poin | Surplus 3 Gol
- Filipina: 1 Main | 1 Poin | 0 Gol
- Laos: 2 Main | 1 Poin | minus 3 Gol
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)