News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions Asia

Perjalanan Al Nassr di Liga Champions Dimulai, Arena Cristiano Ronaldo Tularkan Magisnya

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

SELEBRASI- Cristiano Ronaldo berselebrasi usai mencetak gol. Viral di media sosial, Cristiano Ronaldo melakukan sujud syukur setelah mencetak gol kemenangan Al Nassr atas Al Shabab, Rabu (24/5/2023). Pertama kali, Ronaldo melakukan sujud syukur sebagai selebrasi yang dilakukannya saat mencetak gol yang membuat skor menjadi 3-2.

TRIBUNNEWS.COM - Al Nassr akan memulai perjalanan perdanya di Liga Champions Asia 2023/2024, lewat jalur play-off.

Al Nassr akan bertarung melawan Shabab Al Ahli untuk memperebutkan tiket ke putaran final Liga Champions Asia musim ini.

Perjuangan Al Nassr untuk mengalahkan Shabab Al Ahli akan tersaji di KSU Stadium, Riyadh, Rabu (23/8/2023) dinihari nanti.

Kemenangan menjadi hal mutlak yang harus diraih Al Nassr jika ingin tampil di panggung Liga Champions musim ini.

Baca juga: Laporte ke Susul Cristiano Ronaldo ke Al Nassr, Pep Guardiola Ditampar Perkataan Sendiri

Cristiano Ronaldo dan Sadio Mane berhasil membawa Al Nassr ke final Arab Club Champions Cup sepanjang sejarah. Dari sejak turnamen pertama kali digelar pada 1981, baru kali ini Al Nassr yang diperkuat Ronaldo bisa lolos ke final turnamen yang bernama King Salman Clubs Cup. (Tangkapan layar Instagram/Ronaldo)

Keberadaan Cristiano Ronaldo jelas menjadi magnet utama dari skuad Al Nassr.

Sosok Cristiano Ronaldo yang dianggap telah menaklukkan Liga Champions Eropa tentu dinanti di Asia.

Seperti diketahui, Cristiano Ronaldo pernah dijuluki sebagai Mr Champions karena catatan luar biasanya ketika bermain di Liga Champions Eropa.

Berbagai gelar juara baik level klub maupun individu telah diukir Cristiano Ronaldo ketika bermain di kompetisi tersebut.

Di level klub, Cristiano Ronaldo telah memenangkan lima gelar juara Liga Champions, empat diantaranya bersama Real Madrid.

Cristiano Ronaldo melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Wolfsburg pada laga leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Selasa (12/4/2016) waktu setempat. (UEFA.COM)

Cristiano Ronaldo sejauh ini juga masih menisbatkan diri sebagai top skor Liga Champions sepanjang masa.

Pemain asal Portugal itu telah mencatatkan setidaknya 141 gol selama beraksi di Liga Champions.

Cristiano Ronaldo juga memegang rekor lain sebagai pemain dengan penampilan terbanyak sepanjang sejarah Liga Champions dengan torhan 187 laga.

Dalam urusan jumlah assist, Cristiano Ronaldo juga menjadi yang terbanyak dengan koleksi 42 bantuan.

Cristiano Ronaldo juga menjadi pemain dengan gol penalti terbanyak yakni 19 gol lewat situasi adu tos-tosan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini