“Kita lihat sendiri para pemain kami tidak bisa berkembang seperti yang kami harapkan dan banyak kesalahan-kesalahan passing dan juga pergerakan-pergerakan tanpa bola dari pemain tidak kelihatan dan saya pikir ini jadi bahan evaluasi tim kami nanti,” katanya.
Terjadi perubahan di posisi klasemen Grup F Asian Games setelah Indonesia kalah 0-1 dari Taiwan.
Indonesia otomatis turun peringkat ke peringkat Kedua, sedangkan Korea Utara Naik ke peringkat Satu.
Taiwan berada di peringkat ketiga berkat kemenangan 1-0 atas Indonesia.
Kirgistan berada di peringkat 4 di bawah Korea Utara, Indonesia, dan Taiwan.
Klasemen ini dihitung berdasarkan hasil pertandingan sebelum Korea Utara melawan Kirgistan yang digelar saat ini.
Timnas Indonesia kalah 0-1 atas Korea Utara dalam pertandingan kedua fase grup F Asian Games di Stadion Zhejiang Normal University East Stadium, Kamis (21/9/2023).
Satu-satunya gol dicetak oleh Wen ye Chin yang mencetak gol pada menit Ke-47 pada awal babak kedua membuat skor 1-0 untuk Taiwan atas Indonesia.
Kekalahan Indonesia dengan skor 0-1 ini merupakan hasil yang diluar dugaan.
Di atas kertas, Indonesia lebih diunggulkan atas Taiwan terutama setelah menang 9-0 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Dengan kekalahan ini, nasib Indonesia untuk bisa lolos fase grup F kini ditentukan oleh laga terakhir melawan Korea Utara.
Korea Utara akan menghadapi Kirgistan dalam pertandingan yang digelar mulai pukul 17:30 WIB.
Klasemen Grup F Asian games
No Tim Main Mng seri Kalah +/- Poin