News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Alasan PSSI Gelar Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam di Palembang

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sandy Walsh (kanan atas) mencatatkan debut di pertandingan Timnas Indonesia vs Turkmenistan.

TRIBUNNEWS.COM - PSSI akhirnya mengungkap alasan menggelar laga Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Sriwijaya Palembang.

Sebelumnya, FIFA telah lebih dahulu merilis jadwal leg pertama satu tersebut pada Minggu (24/9/2023).

Berdasarkan jadwal rilisan FIFA kala itu, dituliskan laga leg pertama antara Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam akan digelar di Stadion Sriwijaya Palembang, pada Kamis 12 Oktober 2023.

Sedangkan laga leg kedua antara Brunei Darussalam vs Timnas Indonesia akan diselenggarakan pada 17 Oktober 2023.

Baca juga: Kabar Buruk Untuk Timnas Indonesia, Sandy Walsh Alami Gegar Otak Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Meski begitu, saat itu pihak PSSI belum memberikan konfirmasi terkait jadwal yang telah dirilis FIFA tersebut.

Setelah beberapa hari berlalu, kini akhirnya PSSI akhirnya mengonfirmasi soal kabar tersebut.

Hal itu disampaikan langsung oleh Sekretaris Jendral PSSI, Yunus Nusi.

"Iya (pertandingan timnas Indonesia vs Brunei di Jakabaring)," ujar Yunus Nusi yang dikutip dari BolaSport.com.

Lebih lanjut, Yunus Nusi mengatakan bahwa Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memang menginginkan pertandingan timnas Indonesia bisa dinikmati semua masyarakat Tanah Air.

Sehingga para pecinta sepakbola Tanah Air dari berbagai daerah pun dapat menikmati langsung pertandingan Garuda.

Dimulai dari Sumatera, diharapkan pertandingan Timnas kedepannya dapat diselenggarakan di kota lain seperti Kalimantan hingga Papua.

Sehingga tim nasional pun tak hanya bermain dan fokus tampil di Jawa saja.

"Ketua Umum PSSI pak Erick Thohir juga berharap bahwa kehadiran anak-anak timnas dalam pertandingan-pertandingan itu bisa dinikmati masyarakat dibelahan negeri di Indonesia," kata Yunus Nusi.

KELILING STADION - Para pemain dan official Timnas Indonesia mengelilingi stadion dan menyapa penoton pada laga uji coba internasional melawan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat (8/9/2023) malam. Pada Laga Fifa Match Day Timnas Indonesia melawan Turkmenistan ini Timnas Indonesia unggul dengan skor akhir 2-0. //SURYA/HABIBUR ROHMAN (SURYA/SURYA/HABIBUR ROHMAN)

Jika berhasil menang atas Brunei Darussalam, Timnas Indonesia akan menghuni Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini