News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabar Abroad Timnas Indonesia

Profil Suwon FC, Klub Liga 1 Korea Selatan yang Dirumorkan Pinang Pratama Arhan

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesepak bola Timnas Indonesia, Pratama Arhan selebrasi saat melawan China Taipei dalam ajang kualifikasi Piala Asia U23 2024 grup K di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023) malam.Profil Suwon FC, klub Liga 1 Korea Selatan yang dirumorkan tertarik meminang pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan. Tribun Solo/Muhammad Nursina

Arhan masuk di menit ke-80 saat Tokyo Verdy menjamu Shimizu S-Pulse di Ajinomoto Stadium (6/8/2023).

Masuk sebagai pemain pengganti, Arhan belum mampu membuat timnya menang, Tokyo Verdy kalah 0-1 atas tim lawan.

Debut Arhan lantas berbuah rasa kecewa Hiroshi Shirofuku.

Dalam wawancara seusai laga, Hiroshi Shirofuku menyebut bahwa pemain bek kiri Timnas Indonesia tersebut tak bisa mengeluarkan senjata andalannya yakni lemparan maut.

Lebih lanjut, Hiroshi Shirofuku juga menyoroti kurangnya performa Arhan dalam hal menyerang.

"Tentu ini sebuah musibah. Saya ingin dia (Pratama Arhan) memperlihatkan kelebihannya dalam menggunakan kaki kiri dan lemparan ke dalam," ujar Hiroshi Shirofuku.

"Tapi dia tidak bisa melakukannya lebih jauh."

"Dia memang seorang full-back, tapi saya melihat ada permasalahan di sektor penyerangan."

"Dia seorang pemain yang mempunyai kondisi fisik bagus, jadi saya pikir dia akan bermain bagus di sektor penyerangan."

"Tapi saya pikir dia tidak bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya hari ini (red-kemarin)," tambahnya.

(Tribunnews.com/Isnaini/Siti)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini