TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga 1 2023/2024 pekan 15 antara Dewa United vs PSS Sleman berakhir dengan skor 3-1, Jumat (6/10/2023) malam.
Berlangsung di Indomilk Arena, Tangerang, Dewa United mendominasi permainan, tetapi kerap membuang peluang emas yang seharusnya bisa menjadi gol, baik dari Alex Martins, Majed Osman, dan Dimitris Kolovos.
Dewa United bahkan bisa menang dengan margin gol lebih besar seandainya peluang-peluang emas yang dihasilkan anak asuh Jan Olde Riekerink bisa dikonversikan menjadi gol.
Gol kemenangan Dewa United atas PSS Sleman dicetak oleh Alex Martins (12', 90') dan Egy Maulana Vikri (30') sebelum membela Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 lawan Brunei pada 12 Oktober mendatang.
Sementara satu gol balasan PSS Sleman dicetak oleh Ricky Cawor (88').
Hasil ini membuat Dewa United berada di urutan sembilan klasemen Liga 1, sementara PSS Sleman turun ke peringkat 13.
Baca juga: Rumor Transfer Liga 1: PSS Sleman Dikabarkan Lepas Yevhen Bokhashvili dan Kei Sano
Jalannya Pertandingan
Lima menit petama, kedua tim bermain hati-hati dengan tempo permainan yang lambat.
Beberapa kesempatan terbuang karena kesalahan individu pemain yang tidak sempurna mengontrol bola.
Tempo permainan yang lambat justru menarik karena kedua tim melakukan satu-dua sentuhan antarpemain.
Kei Sano yang berada di sayap kiri mendapat umpan terobosan dari rekannya, pemain asal Jepang itu lalu melepaskan umpan silang ke sisi tengah kotak penalti yang kemudian disundul Yevhen.
Namun sayang, sundulan Yevhen masih melambung tipis di atas mistar gawang Dewa united.
Pada menit 10, PSS kembali menebar ancaman, kali ini lewat skema tendangan bebas. Umpan yang dilepaskan Kei Sano langsung mengarah ke mulut gawang.
Tapi tak ada dari pemain PSS Sleman yang berhasil memanfaatkan umpan tersebut.
Dewa United mampu membuka keunggulan lebih dulu dua menit berselang.
Gol tim asuhan Jan Olde Riekering berasal dari kaki Alex Martins.
Berawal dari umpan terobosan Egy Maulana Vikri, lini pertahanan PSS Sleman lengah melihat posisi Alex Martins.
Pemain asal Brasil itu mampu melepaskan diri dari jebakan offside dan menyontek bola operan Egy.
Bola sempat ditepis M Ridwan, namun Alex berhasil memaksimalkan bola liar di mulut gawang PSS Sleman.
Skor 1-0 untuk Dewa United.
Pada pertengahan babak pertama, Dewa United hampir menambah keunggulan dari Alex Martins.
Berawal dari umpan cut inside Majed Osman di sisi kiri, bola disontek Alex Martin. Tembakannya dapat gangguan dari Leonard Tupamahu dan menghasilkan sepak penjuru.
Menit 36, Dewa United kembali menciptakan peluang.
Kali ini dari skema tendangan bebas yang dieksekusi Majed Osman.
Majed mengarahkan ke tiang jauh sisi kanan, bola yang disontek M Zaenuri hanya melebar ke sisi sebrang gawang M Ridwan.
Selang beberapa menit, Egy Maulana Vikri dkk kembali menghasilkan peluang.
Skema serangan balik dibangun Agung Manan. Mantan pemain PSM itu melepaskan umpan terobosan ke lini depan saat pemain PSS Sleman maju ke depan membantu serangan.
Bola didapatkan Egy Maulana Vikri, dia tidak egois dan melepaskan umpan ke sisi tengah melihat ruang kosong Alex Martins.
Namun sayang, Alex membuang peluang emas, sontekannya melambung di atas mistar gawang.
Gol kedua yang dinanti-nanti membuahkan hasil pada menit 39.
Egy Maulana Vikri mencatatkan namanya di papan skor pertandingan setelah plessingnya dari luar kotak penalti bersarah ke pojok kanan gawang M Ridwan.
Skor 2-0 untuk Dewa United.
Hingga jeda turun minum, Dewa United yang memegang kendali permainan unggul dua gol dari PSS Sleman.
Di babak kedua, Marian Mihail coba merespons ketertinggalan dua gol dari Dewa United dengan memainkan Esteban Vizcarra dan Ibrahim Sanjaya.
Namun belum banyak membuahkan hasil, setidaknya setelah 10 menit berada di lapangan.
Dewa United hampir menambah keunggulan pada menit 56, Majed Osman yang melakukan aksi individu ke kotak penalti mendapat pengawalan ketat dari Leonard Tupamahu, tetapi masih bisa melepaskan tembakan dalam ruang sempit.
Beruntung bagi PSS, bola bisa ditepis M Ridwan.
Sembilan menit berselang, Majed kembali jadi kreator serangan Dewa. Umpannya ke kotak penalti tepat sasaran, namun Dimitris Kolovos terlambat menyontek bola sehingga peluang terbuang.
Dewa United memang senang membuang peluang, untuk keskian kalinya dalam laga ini, peluang emas gagal berbuah jadi gol.
Kerja sama apik antara Alex Martins dengan Majed Osman yang berada dalam ruang kosong untuk melepaskan tembakan.
Berada di jarak ideal dan tanpa kawalan pemain PSS, Majed berhadapan satu lawan satu dengan M Ridwan.
Tapi sayang, tendangannya jauh melambung di atas mistar gawang PSS.
PSS Sleman berhasil memperkecil ketertinggalan pada menit 88.
Ricky Cawor melepaskan tambakan dari sudut kiri kotak penalti Dewa united setelah menerima umpan rekannya.
Tanpa kontrol, dia melepaskan plessing keras ke sudut gawang sisi kiri Sonny.
Hanya selang dua menit, Alex Martins kembali mencatatkan namanya di papan skor pertandingan.
Alex Martins tap in bola dari umpan Ahmad Nufiandari di kotak penalti.
Hingga tambahan empat menit babak kedua berakhir, Dewa United berhasil mempertahankan keunggulan 3-1 dari PSS Sleman.
Susunan Pemain Dewa United vs PSS Sleman
Dewa United
Sonny Stevens, Agung Mannan, Henhen Herdiana, M Zaenuri, Risto Mitrevski, Dimitris Kolovos, Ricky Kambuaya, Theo Fillo, Egy Maulana Vikri, Majed Osman, Alex Martins.
Pelatih: Jan Olde Riekerink
PSS Sleman
M Ridwan, I Nyoman Ansanay, Jihad Ayoub, Leonard Tupamahu, Abduh Lestaluhu, Kevin Gomes, Kim Jeffrey, Wahyudi Hamisi, Kei Sano, Riki Dwi, Yevhen Bokhashvili.
Pelatih: Marian Mihail.
(Tribunnews.com/Sina)