News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

Hasil Uji Coba: Hancur Lebur Timnas U17 Indonesia Kalah Telak dari Eintracht Frankfurt

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Proyeksi skuad Timnas U17 Indonesia di Piala Dunia U17 2023. Timnas Indonesia U17 kalah telak dari Eintracht Frankfurt U19 dalam lanjutan laga uji coba pada Minggu (8/10/2023).

TRIBUNNEWS.COM - Timnas U17 Indonesia kalah telak dari Eintracht Frankfurt U19 dalam lanjutan laga uji coba pada Minggu (8/10/2023).

Diketahui, duel melawan Eintracht Frankfurt U19 ini merupakan laga uji coba Timnas U17 Indonesia yang keempat di Jerman.

Berlangsung di Natural Grass Field, Jerman, Timnas U17 Indonesia kalah dengan skor 3-0.

Skuad Timnas Indonesia U-17 saat melakoni pemusatan latihan (TC) di Jerman untuk persiapan Piala Dunia U17 2023. (Dok. PSSI)

Baca juga: FIFA Izinkan Timnas Rusia Bermain di Piala Dunia U17, Tapi Belum Ikut Piala Dunia U17 di Indonesia

Eintracht Frankfurt U19 membuka keran golnya melalui Paul Wunsch (13').

Tak berselang lama, Eintracht Frankfurt U19 kembali menambah gol keduanya melalui Anas Alaoui (20').

Dua gol itu bertahan hingga babak pertama berakhir.

Timnas U17 Indonesia kembali kebobolan untuk ketiga kalinya.

Kali ini giliran Marko Mladenovic yang sukses merobek jala Timnas U17 Indonesia (70').

Kalah 3-0 ini merupakan hasil terburuk yang didapati oleh tim asuhan Bima Sakti sejauh ini setelah melakoni empat laga uji coba.

Bahkan dua laga sebelumnya, Timnas U17 Indonesia sukses mencatatkan hasil apik saat bertemu dengan SC Paderborn Youth dan VFL Osnabruck U19.

Tercatat, Timnas U17 Indonesia telah menang sebanyak dua kali dan kalah juga dua kali dalam laga uji coba.

Berikut Hasil Laga Uji Coba Timnas U17 Indonesia

Timnas U17 Indonesia 0-1 TSV Meerbusch U17

Timnas U17 Indonesia 1-0 SC Paderborn Youth

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini