TRIBUNNEWS.COM - Pemain Bali United, Privat Mbarga harus bersabar untuk bisa mengenakan seragam Timnas Kamboja.
Privat Mbarga punya kesempatan untuk menjalani debut dengan Timnas Kamboja di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah menjalani proses naturalisasi.
Yakni dengan melawan Pakistan dalam dua pertemuan.
Tapi sayang, kesempatan pertemuan pertama gagal.
Kesempatan kedua juga batal karena Privat Mbarga masih memiliki kekurangan dari dokumentasi hukum yang harus dia penuhi.
Alhasil, Privat Mbarga tidak masuk dalam daftar pemain Kamboja yang berangkat ke Pakistan.
Baca juga: Coach Teco Komentari Naturalisasi Pemain Bali United, Privat Mbarga Jadi Warlok Kamboja
"Privat Mbarga, pemain asli Kamerun, tidak ikut bepergian bersama Timnas Kamboja ke Pakistan karena FIFA belum menyetujui dia bermain untuk tim nasional Kamboja dengan alasan kurangnya dokumentasi hukum," ucap Twit Asean Football, Minggu (15/10/2023).
Empat hari lalu (11/10), Federasi Sepak Bola Kamboja (FFC) mengumumkan secara resmi keberhasilan naturalisasi Privat Mbarga.
Hal itu dilakukan guna menambah kekuatan Kamboja di kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Selamat datang Privat Mbarga di tim nasional Kamboja. Semoga karier Anda sukses," tulis FFC di akun Instagram.
"Bersama-sama untuk sepak bola Kamboja," sambungnya.
Tidak hanya Privat Mbarga, Kamboja juga merampungkan proses naturalisasi pemain asal Jepang, Yudai Ogawa pada 6 Oktober lalu.
"Bintang sepak bola Jepang, Yudai Ogawa secara resmi telah diterima sebagai anggota tim nasional Kamboja," lapor surat kabar Kamboja, Krmerimeskh.
Beda dengan Privat Mbarga, Yudai Ogawa telah menjalani debut dan bermain selama 90 menit saat melawan Pakistan leg pertama pada ronde 1 kualifikasi Piala Dunia 2026.