TRIBUNNEWS.COM - Pemain asing Persib Bandung, Tyronne del Pino akhirnya kembali terlihat di skuad Maung Bandung setelah mengalami cedera yang membuatnya menepi selama empat bulan lamanya.
Kedatangan Tyronne del Pino tampaknya menimbulkan delima untuk Persib Bandung.
Pasalnya, dengan adanya Tyronne del Pino membuat kuota pemain asing Persib Bandung makin menumpuk menjadi tujuh pemain.
Ya, pihak PT Liga Indonesia Baru atau Liga 1 telah memberikan aturan dengan maksimal hanya ada enam pemain asing saja.
Diketahui, kontrak dari Tyronne sendiri akan berakhir hingga Mei 2024.
Dengan akan kembalinya bergulir Liga 1 pekan ke-16 setelah jeda Internasional, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak belum juga dapat memberikan jawabannya.
Baca juga: Persaingan di Internal Persib Bandung Makin Ketat, Bojan Hodak Sebut Semua Pemain Ingin Jadi Starter
Sebab, Bojan Hodak belum juga melihat langsung kualitas Tryronne di lapangan hijau.
Ditambah, Tyronne juga masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi.
"Dia baru tiba hari ini setelah perjalanan dari Eropa dan menjalani pemulihan di sana," ujar Bojan Hodak saat ditemui di Stadion GBLA Kota Bandung, Selasa (17/10/2023), dikuti dari Tribun Jabar.
"Dia baru akan mulai berlatih sekitar pekan depan. Dan saat dia mulai berlatih, maka kita akan melihatnya."
"Tapi sebelum itu dia akan berlatih bersama fisioterapis dan melakukan beberapa tes."
Bojan Hodak menambahkan akan memberikan penilaian tersendiri bagi Tyronne del Pino.
Pelatih Persib Bandung itu juga masih memberikan kesempatan untuk Tyronne.
Sebelum memberikan kesempatan, Bojan Hodak pastinya akan menilai Tyronne untuk kelayakannya membela Persib Bandung.