News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Hasil AS Roma vs Monza: Eks Inter Milan & Mourinho Kena Kartu Merah, Giallorossi Menang Dramatis

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi pelatih AS Roma, Jose Mourinho saat pertandingan sepak bola Serie A Italia melawan Monza. Kemenangan dramatis AS Roma atas Monza dengan skor 1-0 diwarnai kartu merah untuk eks bek Inter Milan dan Jose Mourinho.

TRIBUNNEWS.COM - Tuan rumah AS Roma menang dramatis 1-0 dari Monza pada hasil Liga Italia giornata 9 di Stadion Olimpico, Minggu (22/10/2023) malam WIB.

AS Roma yang tampil dengan duet striker Romelu Lukaku dan Andrea Belotti tidak bisa berbuat banyak pada 45 menit pertama.

Buktinya AS Roma kalah penguasaan bola dengan 46 persen, sedangkan tim tamu Monza unggul 54 persen.

Baca juga: El Shaarawy Dituduh Terseret Skandal Judi, Pengacara Striker AS Roma Membantah

Dari segi peluang, AS Roma lebih mendominasi dengan 2 kali ancaman.

Sementara Monza sama sekali tidak melepaskan satu tembakan pun ke gawang Rui Patricio.

Monza sendiri juga dirugikan karena kehilangan Danilo D'Ambrosio.

Eks bek Inter Milan itu mendapat kartu kuning keduanya pada menit 41.

Danilo D'Ambrosio pun harus keluar dari lapangan.

Kartu merah Danilo D'Ambrosio menutup babak pertama dengan hasil tanpa gol.

Bek Inter Milan asal Italia, Danilo D'ambrosio (Instagram @danilodambrosioreal Verified)

Selepas turun minum, Jose Mourinho masih mempertahankan 11 pemain yang diturunkannya.

Jose Mourinho baru melakukan pergantian pada menit 63 dengan memasukkan Stephan El Shaarawy dan Sardar Azmoun.

Mereka masuk menggantikan Andrea Belotti dan Eduardo Bove.

Nyatanya pergantian ini masih belum membuahkan gol untuk AS Roma.

Kondisi ini membuat AS Roma memasukan 3 pergantian lagi pada medio 73 hingga 79.

Nicola Zalewski, Diego Llorente dan Rasmus Kristensen menjadi pemain yang dimasukkan Mourinho.

3 pemain ini menggantikan Rick Karsdorp, Evan Ndicka dan Leonardo Spinazzola.

Gol yang ditunggu AS Roma akhirnya lahir pada penghujung laga.

Penyerang AS Roma Stephan El Shaarawy merayakan setelah membuka skor pada pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Eropa UEFA antara AS Roma dan Real Sociedad, pada 9 Maret 2023 di stadion Olimpiade di Roma. (Alberto PIZZOLI / AFP)

Tepatnya menit 90, Stephan El Shaarawy menjadi pemecah kebuntuan.

Meskipun sudah unggul, laga berjalan panas pada sesi tambahan waktu.

Panasnya laga ini terbukti dengan kartu merah Jose Mourinho pada menit 90+11.

Insiden kartu merah Mourinho menutup kemenangan dramatis AS Roma dari Monza dengan skor 1-0.

Ini merupakan kemenangan 3 beruntun AS Roma di Liga Italia.

AS Roma pun sekarang naik urutan 6 klasemen Liga Italia dengan 14 poin.

Sementara Monza tidak beranjak dari peringkat 11 karena baru mengumpulkan 12 poin.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini