Terkait siapa saja pemain PSIS yang terserang masalah kesehatan tersebut, Gilber Agius tidak menyebutkannya.
Ia hanya memastikan persiapan latihan terakhir PSIS berjalan bagus.
"Persiapan bagus kami memulai pekan ini untuk meningkatkan kekuatan."
"Sedikit kendala karena beberapa pemain sedikit sakit flu dan diare."
"Tapi pemain kami tetap menampilkan latihan dan persiapan bagus."
"Besok akan menjadi laga keras untuk lawan Persija," kata Gilbert Agius dikutip dari laman PSIS.
Terakhir, pelatih asal Malta ini juga mengatakan bahwa Persija adalah tim yang cukup bagus.
Dirinya pun skuad PSIS tidak memandang sebelah mata Persija dan tetap tampil waspada.
"Persija pasti sudah menganalisa kami dan mereka tim bagus meski hasil beberapa pertandingan tidak bagus."
"Selain itu pelatih mereka juga bagus dan pemainnya juga bagus," puji Agius.
Beralih ke kubu lawan, Persija datang dengan kondisi kurang lengkap karena tiga pemain absen.
Mereka adalah Rizky Ridho, Ondrej Kudela, dan Resky Fandi Witriawan.
Absennya 3 pemain Persija itu dikarenakan dengan alasan berbeda, mulai cedera hingga hukuman akumulasi.
Rizky Ridho absen karena mendapat kartu merah dalam laga sebelumnya saat melawan RANS Nusantara FC, Resky Fandi terkena hukuman akumulasi kartu kuning.