Sejak dinahkodai Divaldo Alves, Esal Sahrul dkk hanya kalah sekali. Itupun menghadapi Persib yang tengah on fire.
Persita mengalami kekalahan terbesar, 5-0 musim ini.
Pendekar Cisadane tak lama terpuruk. Mereka langsung bangkit dengan mencuri satu poin dari Persik Kediri.
Dan terakhir merebut kemenangan atas Persis Solo dengan skor 2-1.
Baca juga: Pemain Asing Persita Langsung Menikah Pasca-Mualaf, Rontini Resmi Jadi Menantu Cristian Gonzales
Kebangkitan Persita diprediksi masih kesulitan menghadapi Bali United.
Bali United dalam kompetisi Liga 1 belum tersentuh kekalahan dalam empat laga terakhir.
Satu pemain yang tengah on fire adalah Privat Mbarga.
Ia berhasil mencetak brace dalam laga kontra Persebaya Surabaya pekan lalu.
Di ajang kompetisi Asia AFC Cup, Privat Mbarga juga gacor.
Privat Mbarga menyumbangkan dua gol dan satu assist.
Meskipun terakhir Bali United kalah 6-3 atas CC Mariners, Privat Mbarga tetap menyematkan namanya di papan pencetak gol.
Hal inilah yang diwaspadai Divaldo Alves saat menantang Bali United.
Namun statistik Privat Mbarga tak menyurutkan rasa optimisme Divaldo Alves.
Divaldo meminta anak asuhnya untuk bekerja lebih keras demi meraih hasil positif di Pulau Dewata.