News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

PSM vs Persija Liga 1, Macan Kemayoran Siap-siap Kena Bantai Pemain Anyar Pasukan Ramang

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jelang big match PSM Makassar vs Persija Jakarta Liga 1 akhir pekan ini, pemain anyar Pasukan Ramang tebar ancaman untuk Macan Kemayoran

TRIBUNNEWS.COM - Jelang duel PSM Makassar vs Persija Jakarta pekan ini, Macan Kemayoran patut waspada.

Laga PSM vs Persija Jakarta menjadi pertandingan paling dinanti di pekan 18, awal putaran kedua musim ini.

Pertandingan PSM Makassar vs Persija akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Jumat (3/11/2023).

Duel dua tim besar yang terdampar di papan bawah klasemen ini akan mulai kick-off pada pukul 19.00 WIB.

Jelang pertemuan keduanya, PSM Makassar kini lebih diunggulkan ketimbang Persija Jakarta.

Kedua tim memang sama-sama terpuruk di putaran pertama.

PSM dan Persija duduk berdampingan di posisi 12-13 klasemen.

Sebagai juara bertahan dan runner-up musim lalu, ini adalah catatan minor untuk keduanya.

Namuan Pasukan Ramang nampaknya sudah mempersiapkan diri lebih baik.

Baca juga: Transfer Liga 1: PSM Resmi Perkenalkan Victor Mansaray, Eks Striker Timnas Amerika Serikat U20

Anak asuh Bernardo Tavares perlahan-lahan bangkit. Setelah dua pertandingan terakhir berhasil meraih poin.

PSM menang melawan Arema FC dan imbangi RANS Nusantara menjadi titik kebangkitan Juku Eja.

PSM Makassar juga bergerak cepat di bursa transfer paruh musim dengan mengenalkan striker gacor asal Amerika Serikat, Victor Mansaray.

Victor Mansaray sebelumnya bermain di Liga Vietnam, dan menjadi mesin pencetak gol Ho Chi Minh City.

Mansaray mengaku siap nyekor untuk PSM Makassar di putaran kedua.

Baca juga: Victor Mansaray, Striker Gacor Asal AS yang Disebut akan Gabung PSM, Menggila di Liga Vietnam

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini