Sejauh ini, tim yang baru memastikan satu tempat ke 16 besar yakni Al Ain, klub asal Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.
Klub yang berdiri pada 1968 ini memuncak grup A dengan perolahan 12 poin setelah menyapu bersih kemenangan di empat laga.
Mereka memiliki selisih poin cukup jauh dari runner up, Pakhtakor - tim asal Uzbekistan, yang memiliki empat poin.
Ada gap delapan poin, dan jarak poin yang cukup jauh itu dipastikan tak akan tersusul dengan hanya dua laga tersisa.
Adapun dua tim asal Arab Saudi lainnya, yang juga tampil di Liga Champions Asia ini, yakni Al Hilal dan Al Ittihad, juga belum ada jaminan lolos ke 16 besar.
Al Hilal mengoleksi 10 poin setelah meraih tiga kemenangan dan satu hasil seri. Capaian tersebut sama dengan milik runner up Navbahor yang juga memiliki poin 10 sama.
Keduanya akan bertemu akhir bulan nanti untuk berlaga di matchday kelima, dan bisa menjadi penentu tim yang menjadi peringkat teratas dan otomatis lolos fase gugur.
Baca juga: Hasil Liga Champions Asia: Al Ittihad Hancur Lebur, Karim Benzema Gagal Pertahankan Tren Positif
Adapun Al Ittihad pun sama. Bahkan mereka bisa dibilang lebih berat karena saingan mereka untuk lolos ada dua tim.
Al Ittihad di posisi teratas dengan sembilan poin, dua tim dibawahnya sama-sama memiliki koleksi tujuh poin, yakni Sepahan dan Al Quwa Al-Jawiya.
Di matchday keempat mereka kalah dari tim yang terakhir disebut. Beruntungnya mereka di matchday kelima akan melawan tim juru kunci yang belum pernah menah, AGMK sebelum nantinya di match terakhir melawan Sepahan.
Tentu menarik ditunggu, apakah dengan diperkuat Karim Benzema dan Ngolo Kante Al Ittihad bisa lolos fase gugur.
Menarik pula melihat hasil tim-tim dari Liga Arab lainnya yang selama musim panas kemarin jor-joran membeli pemain-pemain top dari Eropa.
Baca juga: Jadwal Liga Champions Asia Pekan Ini: Al Nassr Jumpa Jawara Qatar, Al Hilal dan Al Ittihad Away
Daftar Tim Lolos ke 16 Besar Liga Champions Asia
- Al Ain
Klasemen Liga Champions Asia (8/11/2023)
(Tribunnews.com/Tio)