Adapun satu-satunya tim yang meraih kesempurnaan adalah Bayern Leverkusen, klub yang dilatih Xabi Alonso.
Leverkusen menyapu bersih empat laga dengan kemenangan. Mereka kini bertengger di puncak grup H dengan 12 poin.
Namun demikian, Leverkusen belum bisa dikatakan sudah lolos ke 16 besar. Jarak Leverkusen dengan dua tim dibawahnya enam poin.
Ada Qarabag FK dan Molde yang sama-sama mengoleksi enam poin. Pintu Leverkusen ke fase gugur sangat terbuka.
Mereka memiliki selisih gol yang sangat baik, +10. Meskipun di dua laga sisa kalah, mereka tetap berpeluang untuk lolos asalkan kekalahan yang didapat tidaklah terlalu besar.
Namun tentu saja finis sebagai runner up tidak akan menguntungkan Leverkusen pasalnya mereka harus melakoni playoff dulu nantinya.
Ya, perlu diketahui, hanya tim pemuncak grup saja yang akan lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Eropa.
Sedangkan runner up grup, akan melakoni laga playoff terlebih dulu, yakni berhadapan dengan tim yang berasal dari Liga Champions.
Baca juga: Xabi Alonso Ubah Bayer Leverkusen Bak Mesin Gol, Tim Pertama di Eropa Cetak 50 Lesakan Musim Ini
Rekap Hasil Liga Eropa, Matchday Keempat (10/11/2023):
- Ajax Amsterdam 0-2 Brighton
- LASK Linz 3-0 Royale Union SG
- Maccabi Haifa FC 1-2 Villarreal
- Qarabag FC 0-1 Bayer Leverkusen
- Rennes 3-1 Panathinaikos FC
- Servette FC 2-1 Sheriff Tiraspol
- Slavia Praha 2-0 AS Roma
- Toulouse 3-2 Liverpool
- AEK Athens 0-2 Marseille FC
- Atalanta BC 1-0 Sturm Graz
- Real Betis 4-1 Aris Limassol
- Freiburg 5-0 Backa Topola
- BK Hacken 1-3 Molde
- Rangers FC 2-1 Sparta Praha
- Sporting Lisbon 2-1 Rakow Czetochowa
- West Ham United 1-0 Olympiakos Piraeus
Klasemen Grup Liga Eropa
(Tribunnews.com/Tio)