News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kick-off Brasil vs Argentina Tertunda, Suporter Rusuh Bikin Lionel Messi cs Putar Balik

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain depan Argentina Lionel Messi meninggalkan lapangan karena insiden di tribun penonton sebelum dimulainya pertandingan sepak bola kualifikasi Amerika Selatan Piala Dunia FIFA 2026 antara Brasil dan Argentina di Stadion Maracana di Rio de Janeiro, Brasil, pada 21 November 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Pertandingan Brasil vs Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Conmebol ditunda karena terjadi kerusuhan antar suporter.

Kerusuhan terjadi jelang kick-off pertandingan Brasil vs Argentina pada Rabu (22/11/2023) di Macarana Stadium.

Terlihat para pemain dan official sudah memasuki lapangan, termasuk Lionel Messi yang sudah membawa lambang negara Argentina.

Pada tribun penonton, terlihat suporter Argentina dan Brasil rusuh dan saling pukul.

Petugas keamanan bahkan turun tangan dan belum bisa menyelesaikan kerusuhan tersebut.

Hampir 10 menit kerusuhan terjadi, Lionel Messi cs sempat menghampiri para suporter untuk menghentikan kerusuhan.

Sayangnya, ucapan Lionel Messi tersebut tak digaungkan.

Pemain bernomor punggung 10 tersebut langsung mengajak para pemain Argentina untuk putar balik,  kembali memasuki ruang ganti.

Baca juga: Live Score Hasil Brasil vs Argentina Kualifikasi Piala Dunia 2026, Tayang di iNews TV Jam 07.30 WIB

Sementara itu, para pemain Brasil masih tertahan di lapangan dan menunggu kerushan mereda.

Menurut pantauan Tribunnews, sederet oknum suporter yang provokatif ikut diamankan petugas.

Terlihat tribune suporter yang sempat rusuh terlihat sudah tenang dan mulai mengosongkan bangku penonton.

Belum ada kejelasan penyebab kerusuhan antar suporter tersebut bisa terjadi.

Dikutip dari Vavel, Timnas Argentina akhirnya meminta jeda 15 menit untuk menunggu situasi agar pertandingan segera digelar.

Suporter Argentina bentrok dengan polisi Brasil sebelum dimulainya pertandingan sepak bola kualifikasi Amerika Selatan Piala Dunia FIFA 2026 antara Brasil dan Argentina di Stadion Maracana di Rio de Janeiro, Brasil, pada 21 November 2023. (CARL DE SOUZA / AFP)

Susunan Pemain

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini