Serangan balik Jerman dari sayap kiri berhasil mengecoh lini pertahanan Argentina.
Adalah Brunner yang berhasil menusuk hingga ke area penalti lalu melakukan gocekan.
Dengan tendangan kiri mengincar sela sempit kiper dan tiang kiri gawang, bola berhasil masuk.
Skor 0-1 pada menit 9.
Setelahnya, Argentina menambah intensitas serangan. Persentase penguasaan bola pun banyak dikuasai oleh Argentina untuk mengejar ketertinggalan.
Terjadilah gol penyama kedudukan pada menit 36'.
Gol berawal dari umpan terobosan dari Dylan Gorosito ke dalam kotak kepada Ruberto yang lolos tanpa kawalan.
Dengan tenang, bola ia ebloskan ke gawang Heide.
Kedua tim kemudian slaing jual beli serangan.
Argentina tetap dengan umpan bola pendek memanfaatkan lini tengah dan sayap kiri.
Gol kebangkitan Argentina pun terwujud pada menit tambahan waktu babak pertama.
Berawal dari kesalahan Brunner gagal membuang bola di area penalti sendiri, Acuna sukses merebutnya dan meneruskan umpan cantik dalam kotak penalti kepada Ruberto.
Ruberto berlari cepat lalu menyambar bola hingga masuk ke sisi kanan gawang Heide pada menit 45+4. Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.
Menginjak babak kedua, permainan kedua tim tak berubah.