News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Halalkan Segala Cara, MU Pokoknya Harus Lolos ke 16 Besar Liga Champions

Penulis: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Inggris Manchester United #10 Marcus Rashford melakukan selebrasi setelah melakukan tendangan penalti dan mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Everton dan Manchester United di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 26 November 2023. Paul ELLIS /AFP

Marcus Rashford dan kolega sudah memainkan empat laga di Grup A. Dari empat laga itu, Manchester United tiga kali kalah dan sekali menang.

Mereka baru mendapat tiga poin dari empat laga.

Hanya tersisa dua laga untuk Manchester United dan itu akan sangat menentukan.

Pada matchday kelima, United akan tandang ke markas Galatasaray.

Gelandang Manchester United Portugal Bruno Fernandes (2 kanan) merayakan gol pembuka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Fulham dan Manchester United di Craven Cottage di London pada 4 November 2023. (Adrian DENNIS/AFP)

Andai kalah dari Galatasaray, Manchester United akan tetap berada di dasar klasemen.

Bahkan, klub berjuluk Setan Merah ini berpeluang gagal lolos ke babak 16 Besar. Sebab, dengan satu laga yang tersisa, United tidak bisa mengejar poin yang didapat Galatasaray.

Galatasaray akan dapat tujuh poin, jika menang lawan MU. Sedangkan, dengan tiga poin dan satu laga tersisa, MU tak punya harapan lolos ke babak 16 Besar.

Di atas adalah skenario buruk Manchester United. Namun, mereka juga masih punya harapan.

Peluang lolos babak 16 besar masih terbuka karena United hanya terpaut satu poin dari Galatasaray dan FC Copenhagen.

Jika menang atas Galatasaray, Setan Merah akan dapat enam poin.

Mereka akan melewati posisi Galatasaray yang punya empat poin. Langkah Manchester United lolos ke babak 16 Besar akan ditentukan pada matchday keenam lawan Bayern Munchen.

Namun, menang lawan Galatasaray bukanlah skenario yang mudah. Galatasaray sangat kuat saat bermain di kandang. Musim ini, mereka baru kalah dari Bayern Munchen.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini