Menurutnya, Manchester United tak punya kesan mendalam seperti Aston Villa.
Tom Hanks lantas menjabarkan awal mula menyukai Aston Villa.
Menururtnya, ia memilih The Villans sebagai tim yang didukung saat akan berlibur ke Inggris.
Aston Villa, di matanya, memiliki nama yang lebih bagus ketimbang tim lain, termasuk Manchester United.
"Semua orang bisa menjadi suporter Manchester United," ujar Tom Hanks.
"Ketika saya pertama kali datang ke Inggris, skor pertandingan muncul di channel TV dan mereka memiliki nama-nama yang aneh."
"Lalu ada Aston Villa, saya pikir itu adalah nama dan tempat yang bagus."
"Saya akhirnya berlibur ke Aston Villa. Ternyata itu ada di Birmingham, tempat yang sangat luar biasa," paparnya.
Baca juga: Satu Poin Rasa Sembilan Poin, Penyesalan Tak Berujung Manchester United di Liga Champions
Sebenarnya tak cuma Tom Hanks yang menyayangkan Julia Roberts mendukung Manchester United.
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola juga memiliki kesan serupa.
Ia kecewa lantaran sang aktris tak mampir ke markas The Citizens saat singgah di Inggris.
Pep Guardiola mengibaratkan besarnya kekecewaannya dengan memenangi Liga Champions.
Menurutnya, meraih tiga gelar Liga Champions tak akan berarti lantaran Julia Roberts tak datang ke Manchester City.
"Saya gagal di Liga Champions," kata Guardiola dikutip dari Daily Mail.