News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Naturalisasi Pemain

Justin Hubner: Indonesia Punya Suporter Lebih Besar Daripada Belanda dan Punya Generasi yang Bagus

Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Caption: Justin Hubner resmi menjadi Warga Negara Indonesia usai melakukan pengambilan sumpah di Kantor Wilayah Kemenkumham, Jakarta. Rabu (6/12/2023). Tribunnews/Abdul Majid

Justin Hubner mengaku senang akhirnya menjadi WNI, ia pun mengatakan sudah tak sabar bisa membela Timnas Indonesia.

“Rasanya senang bisa berada di sini. Saya ingin segera membela Timnas Indonesia dan mendapatkan banyak hal bersama mereka,” kata Justin Hubner seusai pengambilan sumpah.

“Saya tidak sabar untuk bermain dan saya sangat gembira,” sambungnya.

Baca juga: Resmi, Justin Hubner Ucap Sumpah Jadi WNI, Timnas Indonesia Makin Komplet untuk Piala Asia

Justin Hubner kemungkinan besar bakal membela skuad Garuda saat tampil pada Piala Asia 203 yang diadakan di Qatar pada 12 Januari – 10 Februari 2024.

Dalam ajang tersebut, Tim besutan Shin Tae-yong tersebut berada di grup D bersama dengan Jepang, Irak dan Vietnam.

“Ya, saya sudah tidak sabar untuk bermain di Qatar dan menghadapi Jepang, Vietnam, dan negara lainnya. Semoga kami bisa meraih banyak hal dan saya akan melakukan segalanya untuk memenangkan pertandingan. Saya sangat gembira,” ujar Hubner.

“Tentu, kami akan melakukan segalanya agar bisa lolos dan memenangkan pertandingan. Kami punya kesempatan yang besar,” lanjut pemain yang berposisi sebagai bek tersebut.

Sementara itu, dua pemain lagi masih menjalani proses naturalisasi yakni, Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On.

Kedua pemain tersebut tinggal menunggu keputusan presiden (Keppres) dan pengambilan sumpah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini