TRIBUNNEWS.COM - Pekan ke-16 Liga Inggris akan dihiasi laga menarik antara Manchester United vs Bournemouth yang digelar Sabtu, (9/12/2023) pukul 22.00 WIB di Old Trafford.
Sayangnya Manchester United dibuat was-was dengan kondisi salah satu pemain andalannya.
Manchester United kemungkinan besar tak akan bisa menurunkan Marcus Rashford pada laga melawan Bournemouth kali ini.
Indikasi itu menguat setelah Marcus Rashford tak terlihat pada sesi latihan tim menjelang pekan ke-16.
Di satu sisi, absennya Rashford membuat Manchester United agak kalang kabut.
Pasalnya sang pemain merupakan andalan utama di sisi wing kiri.
Pergerakannya kerap menjadi tumpuan tim saat sedang deadlock.
Rashford absen dari latihan lantaran dirinya tengah jatuh sakit sebagaimana dikutip dari United Zone.
Tanpa mengikuti latihan, kecil kemungkinan bagi Rashford menjadi bagian tim untuk laga melawan Bournemouth.
Lagipula dengan kondisi kurang fit, akan lebih baik bagi Rashy menepi sejenak untuk mengembalikan kesehatan.
Di sisi lain, Manchester United juga bisa mengandalkan pemain lain untuk mengemban tugas Rashford.
Setan Merah memiliki Alejandro Garnacho yang makin mencuri perhatian.
Perlahan-lahan, Garnacho mulai mendapat tempat di tim utama Manchester United.
Kepercayaan yang diberikan Erik ten Hag dibayar lunas oleh sang pemain.