News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Manchester United Tersingkir dari Liga Champions, Thomas Tuchel Kasihan kepada Erik Ten Hag

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Reaksi manajer Manchester United asal Belanda Erik ten Hag saat berakhirnya pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Crystal Palace di Old Trafford di Manchester, pada 30 September 2023. Crystal Palace menang 1 - 0 melawan Manchester United. OLI SCARFF / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Bayern Munchen, Thomas Thucel mangaku kasihan dengan Erik ten Hag setelah Manchester United tersingkir dari Liga Champions.

Ya, Manchester United terlah dipastikan angkat koper dari Liga Champions, setelah finis di posisi juru kunci Grup A, Rabu (13/12/2023) dini hari WIB.

Pada pertandingan terakhir yang digelar di Old Trafford, Manchester United kalah tipis di tangan Bayern Munchen dengan skor 0-1.

Gol semata wayang tim tamu disarangkan Kingsley Coman pada menit ke-70.

Baca juga: Kalahkan Manchester United, Harry Kane Puji Mentalitas Bayern yang Bangkit usai Dihajar Frankfurt

Sehingga, kekalahan melawan Bayern Munchen membuat Manchester United menutup perjalanan mereka di Liga Champions sebagai juru kunci.

Juara 20 kali Liga Inggris tersebut berada di posisi paling buncit Grup A dengan 4 poin dari 6 pertandingan.

Statistiknya tergolong amat buruk, mengingat Bruno Fernandes cs menelan 4 kekalahan di fase grup.

Selain itu, pertahanan Manchester United pun juga sangat rapuh.

Tercatat, selama pertandingan babak penyisihan grup tersebut, Manchester United terlah kebobolan sebanyak 15 gol.

Kini setelah dipastikan tersingkir dari Liga Champions, pelatih Bayern Munchen, Thomas Tuchel pun memberikan simpatinya.

Ia pun merasa kasian dengan koleganya, yakni Erik ten Hag atas buruknya performa Manchester United belakangan ini.

Menurutnya, kondisi pelik yang dialami Manchester United ini buntut dari absennya para pemain kunci.

Bek Manchester United Irlandia Utara Jonny Evans bertepuk tangan kepada penggemar setelah pertandingan sepak bola grup A Liga Champions UEFA antara Manchester United dan FC Bayern Munich di stadion Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 12 Desember 2023. (PETER POWELL / AFP)

"Saya hampir selalu bersimpati pada pelatih lain, namun kami mencoba segalanya untuk memenangkan pertandingan, ini adalah tujuan dari olahraga tingkat tinggi," ujar Tuchel, dikutip dari BBC.

"Namun tentu saja saya bersimpati, dia (Ten Hag) memiliki banyak pemain kunci yang cedera untuk pertandingan yang menentukan."

"Mereka tidak memiliki kepribadian. dan mungkin pilihan banyak untuk mengubah permainan dari bangku cadangan," sambung pelatih asal Jerman itu.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini