Liverpool vs West Ham: Asah Insting Pembunuh Lini Depan The Reds PR Klopp, Gagal Cetak Gol Lawan MU
TRIBUNNEWS.COM- PELATIH Liverpool, Juergen Klopp punya pekerjaan rumah besar menjelang timnya menjamu West Ham United dalam perempatfinal EFL Cup di Stadion Anfield, Kamis (21/12) dini hari nanti.
The Reds telah mengalahkan Bournemouth dan Leicester City untuk mencapai babak delapan besar sejauh ini. Sedangkan the Irons mengejutkan Arsenal di babak empat, setelah meraih kemenangan tipis atas Lincoln City sebelumnya.
Liverpool sebelumnya mengukir rekor baru setelah tercatat 57,158 ribu penonton memenuhi Anfield saat duel kontra Manchester United di laga terakhir (17/12). Itu menjadi rekor penonton terbanyak di Anfield sejak 1963 lalu.
Sayangnya, rekor itu dicoreng dengan rekor lain: The Reds tercatat melepaskan 34 tembakan ke arah gawang tanpa sekali pun menaklukkan Kiper Andre Onana.
The Reds sebelumnya tidak pernah gagal mencetak gol dengan begitu banyak percobaan di pertandingan Liga Primer sejak data tersedia di 2003-04.
Kegagalan ini terjadi karena kurangnya insting pembunuh di sepertiga akhir lawan, dan kokohnya pertahanan Setan Merah, meski mereka tanpa diperkuat sejumlah pemain pilar.
Klopp yang merasa bingung mengatakan bahwa penampilan timnya secara keseluruhan lebih dominan dibandingkan dengan pemusnahan 7-0 atas Man United musim lalu. Namun hasil akhirnya yang tanpa gol sangat mengecewakan.
Dan ini berarti rekor 11 kemenangan kandang beruntun Liverpool di musim 2023-24 harus berakhir dengan pahit.
Walhasil, The Reds disalip Arsenal dari puncak, dan harus puas bertengger di peringkat kedua dengan selisih satu poin.
Akhir pekan nanti (24/12), kedua tim favorit juara ini akan bertemu dalam pekan ke-18 Liga Primer di Anfield. Namun, The Reds harus menyingkirkan dulu pembicaraan tentang perburuan gelar saat mereka berusaha untuk selangkah lebih dekat ke mahkota Piala EFL ke-10. Mereka meraih gelar kesembilan dan yang terbaru pada tahun 2022.
Catatan The Reds terbilang cemerlang di babak perempatfinal EFL Cup ini. Tercatat, hanya satu dari enam kali laga Liverpool di delapan besar ini yang gagal. Ini terjadi pada hari bersejarah di musim 2019-20, saat tim yang hanya terdiri dari pemain akademi - tim inti termuda Liverpool - dihancurkan 5-0 oleh Aston Villa pada tahap ini ketika pasukan senior Klopp berlaga di Piala Dunia Antarklub.
West Ham telah menyabet trofi juara di Liga Konferensi Eropa msuim lalu. Kini, pasukan David Moyes berpotensi hanya berjarak 270 menit untuk menambah satu lagi penghargaan di kabinet mereka.
The Hammers membawa modal positif ke Anfield. Mereka menggebuk wakil Jerman, Freiburg 2-0 untuk lolos ke babak 16 besar Liga Eropa bersama Liverpool, dilanjutkan dengan menggilas Wolverhampton Wanderers 3-0 di laga terakhir.
Sang playmaker, Lucas Paqueta tampil menawan dengan bikin hattrick assists di laga tersebut. Dia menjadi pemain Brasil kedua setelah Roberto Firmino yang terlibat tiga gol dalam satu laga di Liga Primer.
Paqueta, memberikan dua assist di babak pertama untuk Mohammed Kudus, sebelum memberikan umpan kepada Jarrod Bowen untuk melengkapi kemenangan telak.
Namun, diyakini Moyes akan merotasi pemain untuk penyegaran di laga ini. Sang pelatih memang wajib merotasi pemain lantaran sehari berselang sudah menunggu Manchester United dalam pekan ke-18 Liga Primer (23/12) mendatang.
Paqueta, Kudus, James Ward-Prowse, dan Jarrod Bowen bakal disimpan. Sebagai gantinya disiapkan mantan penyerang Liverpool, Danny Ings yang akan disokong oleh Pablo Fornals, Said Benrahma, dan Maxwel Cornet.
Di kubu Liverpool, Klopp berharap insting membunuh para bombernya sudah terasah kembali. Dia diprediksi akan memasang Darwin Nunez di lini depan menggantikan Cody Gakpo, dipasangkan bersama Mohamed Salah, dan Luis Diaz.
The Reds difavoritkan untuk memenangkan laga ini. Selain dalam performa yang sedang bagus, mereka juga punya catatan dominan dalam duel kontra The Hammers, dengan menyapu bersih kemenangan dalam empat duel terakhir. (Tribunnews/den)
Direct Points
- Asah lini depan jadi PR Juergen Klopp
- Lawan United mereka gagal cetak gol meski lepaskan 34 tendangan
- Liverpool sapu bersih 4 duel terakhir kontra West Ham
Liverpool vs West Ham
Insting Pembunuh
- 6
Liverpool hanya 1 kali kalah dari 6 kali laga di perempatfinal EFL Cup. Terjadi pada 2019-20, saat menurunkan pemain yunior kontra Aston Villa
10-
Liverpool mengejar trofi juara EFL Cup ke-10
3- West Ham kalah dalam 3 perempatfinal terakhir EFL Cup sejak mencapai semifinal pada 2013-14
Piala Liga Inggris
Perempatfinal
Stadion Anfield, Liverpool
Kamis (21/12) dini hari
S-K-M-M-M
Liverpool 4-3-3
Kelleher; Alexander-Arnold, Gomez, Quansah, Tsimikas; Elliott, Endo, Jones; Salah, Gakpo, Diaz
M-M-K-M-S
West Ham 4-2-3-1
Fabianski; Kehrer, Mavropanos, Aguerd, Cresswell; Soucek, Ward-Prowse; Kudus, Fornals, Benrahma; Ings
Head to Head
Main 126
Liverpool menang 71
West Ham menang 25
Seri 30
4 Duel Terakhir
24/09/23 Liverpool 3 - 1 West Ham
27/04/23 West Ham 1 - 2 Liverpool
20/10/22 Liverpool 1 - 0 West Ham
06/03/22 Liverpool 1 - 0 West Ham
Top Goals
Liverpool
Mohamed Salah 11
Darwin Nunez 4
Diogo Jota 4
West Ham
Jarrod Bowen 10
Mohammed Kudus 5
Tomas Soucek 4