Teknologi ini memfasilitasi pemeriksaan posisi secara akurat dan cepat.
Ambil contoh ketika seorang pemain yang dianggap offside, akan masuk radar peringatan VAR. Lalu kemudian dapat segera diperiksa detail posisinya dari garis offside yang dibuat secara otomatis (teknologi).
Dengan demikian pertandingan Piala Asia 2023 akan berlaku lebih terbuka dan meminimalisir keputusan kontroversial.
Menarik melihat bagaimana perhelata Piala Asia 2023 Qatar akan berlangsung.
Untuk turnamen kali ini juga menjadi spesial bagi Timnas Indonesia karena mampu comeback pasca-penampilan terakhir di tahun 2007 silam..
Kini Timnas Indonesia harus berebut posisi dua terbaik dengan Vietnam, Irak hingga Jepang pada fase penyisihan grup D.
Jika Timnas Indonesia mampu melewati hadangan pertama, dipastikan akan mencetak sejarah baru untuk lolos ke partai 16 besar Piala Asia.
Berikut Pembagian Grup Asia 2023:
Grup A: Qatar, China,Tajikistan, Lebanon
Grup B: Australia, Uzbekistan, Suriah, India
Grup C: Iran, Uni Emirat Arab, Hong Kong, Palestina
Grup D: Jepang, Indonesia, Irak, Vietnam
Grup E: Korea Selatan, Malaysia, Yordania, Bahrain
Grup F: Arab Saudi, Thailand, Kyrgyzstan, Oman