Dengan begini, persaingan untuk menjadi raja gol tahun ini tinggal menyisakan Ronaldo dan Kane.
Terlepas perbedaan nasib Benzema dan Ronaldo, Al Ittihad punya satu modal yang bisa dibanggakan untuk bertemu Al Nassr.
Modal itu ialah Al Ittihad belum pernah dikalahkan Al Nassr dalam 5 pertemuan terakhir keduanya.
Hasil lima pertemuan itu berpihak kepada Al Ittihad dengan 4 kemenangan.
Sementara 1 hasil lainnya Al Ittihad menahan imbang Al Nassr.
Dominasi rekor pertemuan ini seharusnya membuat Al Ittihad lebih percaya diri menghadapi Al Nassr.
Apalagi Al Ittihad bermain di depan pendukungnya sendiri.
Status kandang ini wajib dimanfaatkan secara betul oleh Al Ittihad, dengan cara memberikan kemenangan kepada para pendukungnya.
Menarik ditunggu bagaimana hasil duel Al Ittihad vs Al Nassr nanti malam.
Prediksi Skor
Al Ittihad 2-2 Al Nassr
(Tribunnews.com/Ipunk)