News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala FA

Prediksi Skor Wigan vs Manchester United di FA Cup: Setan Merah Cari Obat Penawar Luka

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Manchester United Denmark #11 Rasmus Hojlund (kanan) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol ketiga mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Aston Villa di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 26 Desember 2023. Prediksi skor Wigan Athletic vs Manchester United dalam lanjutan putaran ketiga Piala FA, Selasa (9/1/2024), Setan Merah cari obat penawar luka.

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor Wigan Athletic vs Manchester United (MU) dalam lanjutan putaran ketiga Piala FA.

Pertandingan Wigan vs Man United di Piala FA itu dijadwalkan digelar di DW Stadium, Selasa (9/1/2024) pukul 03.15 WIB.

MU menyambangi markas Wigan dengan kondisi kurang bagus.

Tim besutan Erik ten Hag dalam tren buruk.

Pasalnya dalam lima laga terakhir di Liga Inggris, MU hanya mampu meraih satu kemenangan.

Hal itu terjadi saat MU menjamu Aston Villa di Old Trafford dengan skor 3-2 (27/12/2023).

Namun setelah itu, MU kembali menelan kekalahan kontra Nottingham Forest dengan skor 2-1 (31/12/2023).

Striker Manchester United asal Denmark #11 Rasmus Hojlund (kanan) merayakan bersama gelandang Manchester United asal Argentina #17 Alejandro Garnacho (kiri) setelah mencetak gol ketiga mereka dalam pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Aston Villa di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 26 Desember 2023. Oli SCARFF / AFP (Oli SCARFF / AFP)

Saat ini, MU bertengger di urutan ke-8 dengan raihan 31 poin, berselisih 14 poin dari Liverpool yang berada di puncak.

Ditambah MU juga gagal melenggang ke 16 besar Liga Champions setelah finis di urutan terbawah.

Rentetan hasil buruk itu, tentu Piala FA menjadi satu-satunya gelar yang paling realistis dapat dikejar oleh MU.

Di sisi lain, pelatih MU, Erik ten Hag sesumbar mampu memetik kemenangan di kandang Wigan.

Baca juga: Wigan vs Manchester United di FA Cup: Klub Kasta Ketiga Tabuh Genderang Perang ke Setan Merah

“Jadi di piala selalu tentang lakukan atau mati dan Anda harus siap."

"Lawan akan selalu 100 persen saat mereka bermain melawan Manchester United, terutama saat mereka bermain di Piala FA melawan Manchester United," ucap Erik ten Hag dikutip dari laman MU.

"Jadi kita harus siap menghadapinya, bersiaplah dengan baik. Jadi kami memiliki ekspektasi bahwa setiap pertandingan harus kami menangkan," tambahnya.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini