News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Gegara Timnas Indonesia, Nasib Philippe Troussier Bisa Tinggal 2 Bulan Lagi di Vietnam

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Vietnam, Philippe Troussier menyaksikan akhir pertandingan Grup D Piala Asia 2023 melawan Indonesia di Stadion Abdullah bin Khalifa pada 19 Januari 2024. Vietnam asuhan Troussier masih memiliki satu pertandingan melawan Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.

Vietnam asuhan Philippe Troussier punya keuntungan dalam menyambut duel tersebut.

Pasalnya mereka sudah tak perlu memikirkan nasib di Piala Asia 2023 kali ini.

Filip Nguyen dan kolega sudah dipastkan tersingkir dan bisa memalingkan fokus pada agenda berikutnya.

Bisa saja Troussier langsung memalingkan perhatian anak asuhnya pada agenda Kualifikasi Piala Dunia 2026 nanti.

Hal tersebut membuat Timnas Indonesia harus waspada dengan kebangkitan Vietnam.

Troussier sendiri sudah menerima kekalahan yang dialami tim asuhannya.

Bek Indonesia #14 Asnawi Mangkualam merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol pertama timnya dari titik penalti pada pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Vietnam dan Indonesia di Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha pada 19 Januari 2024. KARIM (JAAFAR / AFP)

Dikutip dari laman The Thao, Troussier meminta para pemain tak berkecil hati dengan hasil yang didapat di Piala Asia.

"Saya selalu bangga dengan para pemain saya," ungkap Troussier.

"Bahkan ketika mereka kalah, Vietnam tidak pernah menyerah dan mencoba terus hingga akhir," sambungnya.

Lebih detail, Troussier menjelaskan kekuarangan Vietnam yang harus dibenahi.

Menurutnya, aspek fisik Vietnam hanya mampu bertahan selama 60 menit saja.

“Titik lemah pertama adalah aspek fisik," ujar Troussier.

"Seperti yang kami tunjukkan di turnamen ini, kami hanya bisa bermain dengan intensitas tinggi selama 60 menit."

“Jelas kami harus meningkatkan aspek ini karena dalam sistem saya, para pemain harus berlari 9-10 km setiap pertandingan," lanjutnya.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini