TRIBUNNEWS.COM - Timnas Jepang bukan tidak mungkin dikalahkan oleh Timnas Indonesia dalam laga pamungkas grup D Piala Asia 2024, Rabu (24/1/2024) besok.
Pasalnya Tim Samurai Biru mampu dikalahkan Irak dengan skor 2-1 pada laga sebelumnya.
Walhasil pelatih Shin Tae-yong merasa optimis menatap pertandingan Timnas Indonesia jelang kontra Jepang.
Kendati demikian, pelatih asal Korea Selatan itu enggan meniru bagaimana cara Irak menupas perlawanan dari Jepang.
Shin Tae-yong mengatakan, Timnas Indonesia punya cara tersendiri untuk mengalahkan Samurai Biru.
Keputusan ini diambil Shin Tae-yong karena paham betul mengenai karekteristik pemain Irak dan Timnas Indonesia.
Menurut pelatih 53 tahun itu, strategi Irak saat mengalahkan Jepang, tidak cocok digunakan oleh Timnas Indonesia.
Hal tersebut dikemukakan oleh Sin Tae-yong dalam sesi konfrensi pers pra-pertandingan Jepang vs Timnas Indonesia, Selasa (23/1/2024).
"Irak dan Timnas Indonesia punya banyak perbedaan, seperti friksi dan gaya permainan," kata Shin Tae-yong, dikutip melalui YouTube AFC.
"Jadi saya punya cara tersendiri saat melawan Jepang besok."
"Saya menyiapkan permainan berbeda dengan Irak saat mengalahkan Jepang," tegas Shin Tae-yong.
Baca juga: Teringat Memori Jepang vs Korea, Shin Tae-yong Ingin Timnas Indonesia Menang di Laga Grup Piala Asia
Seperti yang diketahui, Irak bermain sangat tertutup saat melawan Jepang.
Singa Mesopotamia hanya membalas penguasaan bola Jepang melalui serangan balik.
Bola kerap disalurkan menuju sisi sayap yang banyak dihuni pemain cepat.