News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Satu Kaki Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia, Shin Tae-yong Duduk Manis untuk Ukir Sejarah

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Indonesia Korea Selatan Shin Tae-yong memberi isyarat kepada para penggemar di akhir pertandingan sepak bola Grup D Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Vietnam dan Indonesia di Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha pada 19 Januari 2024.

TRIBUNNEWS.COM - Satu kaki Timnas Indonesia telah memasuki 16 besar Piala Asia 2023.

Hal tersebut setelah kemenangan manis Qatar atas China pada grup A Piala Asia.

Tuan rumah Qatar menang tipis 1-0 setelah Hassan Al Haydos mencetak gol pada menit 66 ke gawang China.

Qatar termasuk tim tersukses karena menyapu bersih semua pertandingan fase grup.

Pada laga lain, Tajikistan mampu membungkam Lebanon dengan susah payah.

Sebagai tim debutan, Tajikistan berjuang melawan 10 pemain Lebanon sejak menit 56.

Gol kemenangan Tajikistan baru tercipta pada injury time, menit 90+2 oleh Nuriddin Khamrokulov.

Para pemain Tajikistan merayakan gol kedua timnya ke gawang Lebanon pada pertandingan sepak bola Grup A Piala Asia AFC Qatar 2023 di Stadion Jassim bin Hamad, 22 Januari 2024. HECTOR RETAMAL / AFP (HECTOR RETAMAL / AFP)

Hasil tersebut membuat Qatar dan Tajikistan dipastikan melenggang ke babak 16 besar. Sementara China hanya bisa berharap-harap cemas karena hanya mengantongi dua poin.

Selain itu, hasil tersebut membuat langkah Timnas Indonesia menuju babak 16 besar hanya tinggal selangkah lagi.

Satu langkah tersebut adalah menunggu hasil matchday ketiga Grup B dan Grup C yang digelar hari ini, Selasa (23/1/2024).

Bahkan kelolosan Timnas Indonesia ke 16 besar Piala Asia 2023 tanpa perlu menunggu hasil kontra Jepang.

Baca juga: Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: Tim Debutan Terbaru, Hasil Grup A Untungkan Indonesia

Shin Tae-yong hanya perlu duduk manis untuk mengukir sejarah sepakbola Indonesia.

Setidaknya Justin Hubner dkk hanya tinggal menunggu satu klub yang dipastikan tak menyumbangkan peringkat tiga terbaik.

Untuk Grup A, China sebagai peringkat tiga grup hanya memiliki dua poin. Artinya Timnas Indonesia masih lebih baik dan tak mungkin terkejar oleh tim asal Tirai Bambu tersebut.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini