“Kalau itu (izin) masing-masing klub punya kebijakan sendiri,” sambungnya.
Sementara itu, untuk tiga calon pemain naturalisasi lainnya, yakni Maarten Paes, Ragnar Oratmangoen dan Thom Haye, Arya juga ingin segera diproses.
“Ya, kami mau secepatnya tapi kami tidak mau janji kapan selesainya,” kata Arya.
Para pemain naturalisasi ini nantinya diupayakan bisa membela Skuad Garuda pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 periode Maret mendatang. (*)
(Tribunnews.com/ Siti N/ Bolasport/Abdul Rohman)