Mengingat baik Elkan Baggott dan Cameron Burgess yang memiliki posisi center-back kerap overlap dalam momen-momen tertentu.
Walhasil adu bola atas antara pemain berpostur 194 cm (Burgess) dan 196 cm (Baggott) akan mewarnai pertandingan babak 16 Besar Piala Asia.
Ada juga peluang pertempuran Elkan vs Cameron terjadi, jika pelaih Shin Tae-yong memberikan instruksi khusus.
Yang mana Elkan Baggott pernah ditempatkan menjadi striker saat Timnas Indonesa tertinggal gol atas Jepang (24/1/2024).
Walhasil posisi antara Elkan Baggott dan Cameron Burgess bakal berhadapan secara langsung di laga Timnas Indonesia vs Australia.
Adapun pelatih Ipswich Town Kieran McKenna, berharap saat duel keduanya terjadi tak akan membawa cedera bagi sang pemain.
Kieran McKenna mengatakan akan membutuhkan jasa kedua pemain selepas kiprah di Piala Asia.
"Jika keduanya bertemu dalam set-play permainan, jangan pernah saling menjaga dan beradu kepala, saya mengharapkan keduanya baik-baik saja saat kembali," tegas pelatih Ipswich Town, dikutip melalui TWTD.