News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Rangking FIFA 8 Besar Piala Asia 2023: Jepang vs Iran, Duo Penguasa Rebutan Tiket Semifinal

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Weerathep Pomphan (kiri) dari Thailand dan Junya Ito dari Jepang berebut bola selama pertandingan persahabatan sepak bola internasional Hari Tahun Baru antara Jepang dan Thailand di Stadion Nasional di Tokyo pada 1 Januari 2024. Richard A. Brooks / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Gelaran Piala Asia 2023 kini telah memasuki babak 8 besar dimana duel makin sengit akan tersaji pada fase tersebut.

Duo penguasa Benua Asia yakni Jepang dan Iran dipastikan akan saling sikut di babak 8 besar Piala Asia 2023.

Pertempuran Jepang vs Iran akan memperebutkan tiket semifinal Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar.

Laga Jepang vs Iran dijadwalkan akan digelar di Education City Stadium, Al-Rayyan, Sabtu (3/2/2023) pukul 18.30 WIB.

Siapapun pemenang laga tersebut akan bertemu melawan Qatar atau Uzbekistan di semifinal Piala Asia 2023.

Jika menilik ranking FIFA kontestan 8 besar Piala Asia 2023, Jepang dan Iran menjadi negara dengan peringkat terbaik.

Dilansir Football Ranking, Jepang yang berstatus sebagai raja Piala Asia masih menempati posisi terbaik di Benua Kuning.

Penyerang Jepang #09 Ayase Ueda merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Bahrain dan Jepang di Stadion al-Thumama di Doha pada 31 Januari 2024. HECTOR RETAMAL / AFP (AFP/HECTOR RETAMAL)

Negara yang dilatih oleh Hajime Moriyasu itu saat ini masih bercokol di urutan 18 dengan 1.615,19 poin.

Posisi Jepang sebenarnya tidak lebih baik pada saat drawing Piala Asia 2023 dimana Samurai Biru menempati urutan 17.

Hanya saja memang kekalahan tak terduga melawan Irak pada babak penyisihan grup membuat Jepang harus puas turun satu tingkat.

Dengan status sebagai negara berperingkat FIFA terbaik se-Asia, Jepang jelas diunggulkan sebagai pemenang utama turnamen Piala Asia 2023.

Baca juga: Keajaiban Maroko yang Menginspirasi Tajikistan Ciptakan Dongeng Indah di Piala Asia 2023

Hanya saja hadangan tak mudah bakal dihadapi Jepang lantaran akan bertemu dengan negara berperingkat FIFA terbaik kedua, Iran.

Ya, kemenangan susah payah yang didapatkan Iran saat menyingkirkan Suriah lewat adu penalti membuat mereka akan bertemu Jepang.

Pemain Iran merayakan kemenangan mereka di akhir pertandingan Piala Asia 2023 saat melawan Suriah di Stadion Abdullah bin Khalifa pada 31 Januari 2024. (KARIM JAAFAR / AFP)

Berdasarkan ranking FIFA, Iran yang diperkuat Mehdi Taremi kini masih tertahan di urutan 21 dengan perolehan 1.589,33 poin.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini