Pieter Huistra harus bisa mengantisipasi ancaman Gustavo Almeida dan para pemain Persija lainnya.
Apabila gagal menanggulangi perlawanan Persija, maka Borneo FC dapat medapatkan dua kerugian besar.
Kerugian pertama adalah tren positif Borneo FC yang belum terkalahkan sejak pekan 11 Liga 1 2023.
Stefano Lilipaly dkk terakhir kali menderita kekalahan saat menyambangi markas Persebaya Surabaya. Mereka takluk 2-1.
Semenjak itu, Pieter Huistra mampu membawa Borneo FC tampil konsisten hingga bertengger di klasemen teratas.
Tim berjuluk Pesut Etam saat ini telah mengumpulkan 51 poin, hasil dari 15 kemenangan, 6 imbang dan 2 kalah.
Adapun kerugian kedua Borneo FC jika kalah dari Persija adalah hancurnya rekor kandang yang telah dijalaninya.
Total 12 laga kandang telah dijalani Borneo FC dengan hasil 10 kemenangan dan 2 imbang.
Statistik mentereng ini menghantarkan Borneo FC jadi satu-satunya kontestan Liga 1 2023 yang belum pernah kalah di kandangnya sendiri.
Berkaca ulasan tersebut, Borneo FC memang lebih superior ketimbang Persija. Hal itu terlihat dari perbedaan klasemen keduanya.
Borneo FC sekarang menguasai puncak klasemen Liga 1 2023 dengan 51 poin, sedangkan Persija tercecer peringkat 9 dengan 32 angka.
Selain unggul konsistensi, Borneo FC juga mendominasi rekor pertemuan melawan tim asal Ibu Kota tersebut.
Dari lima pertemuan terakhir keduanya, Borneo FC sukses mengalahkan Persija sebanyak 3 kali.
Sisanya, Persija sekali mengalahkan Borneo FC dan 1 laga kedua tim ini berakhir imbang.