News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia 2023

Korea Selatan Tersingkir di Semifinal Piala Asia 2023, Jurgen Klinsmann Ngamuk: Saya Kecewa!

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Korea Selatan asal Jerman Jurgen Klinsmann berbicara dengan gelandang #07 Son Heung-min setelah kalah dari Yordania pada akhir pertandingan sepak bola semifinal Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Yordania vs Korea Selatan di Stadion Ahmad Bin Ali di Al-Rayyan, barat Doha pada 6 Februari 2024. KARIM JAAFAR / AFP

"Saya sangat kecewa dan saya sangat marah karena kami seharusnya bisa tampil lebih baik," tegas Klinsmann.

"Pembicaraan kami sebelum pertandingan adalah bahwa kami harus memenangkan pertarungan kami."

"Tapi kami nyaris tak berkutik di 30-35 menit pertama."

"Sedangkan Yordania lebih menginginkannya dan mereka menunjukkannya," imbuhnya.

Di sisi lain, bintang Korea Selatan membela Jurgen Klinsmann setelah menelan hasil buruk di Piala Asia 2023.

Menurut Son, tidak sepantasnya Jurgen Klinsmann mendapat kritikan tersebut.

Pelatih Korea Selatan asal Jerman Jurgen Klinsmann berbicara dengan gelandang #07 Son Heung-min setelah kalah dari Yordania pada akhir pertandingan sepak bola semifinal Piala Asia AFC Qatar 2023 antara Yordania vs Korea Selatan di Stadion Ahmad Bin Ali di Al-Rayyan, barat Doha pada 6 Februari 2024. KARIM JAAFAR / AFP (KARIM JAAFAR / AFP)

"Pelatih tahu bahwa banyak orang mengkritiknya. Tentu saja kami membawa mereka ke sini untuk menjuarai Piala Asia, namun sayang sekali pelatih ditegur karena frustasi dan kalah di semifinal," kata Son Heung-min dikutip dari Sportsseoul.

"Dia pasti merasakan tekanan karena orang-orang memiliki sikap negatif terhadap pelatih bahkan sebelum turnamen dimulai."

"Tapi dia mengatasi situasi sulit dengan baik. Saya terkesan dengan cara dia tidak menunjukkan tanda-tanda kepedulian terhadap para pemainnya dan tidak pernah menyerah sampai akhir."

"Saya pikir ini akan menjadi peluang untuk menjadi lebih kuat," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini