News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Eropa

Jadwal Liga Eropa Malam Ini: AS Roma dan AC Milan Siap Bentrok, Sang Pelatih Waspadai Lawan

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang AS Roma Italia #07 Lorenzo Pellegrini merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Hella Verona FC di stadion Olimpiade di Roma pada 20 Januari 2024. Filippo MONTEFORTE / AFP

TRIBUNNEWS.COMĀ - Berikut jadwal Liga Eropa atau Europa League 2023/2024 pada malam hari ini, Jumat (15/12/2024) dinihari WIB.

Pertandingan Liga Eropa akan memulai babak 32 besar atau lebih dikenal sebutan play-off round menuju babak 16 besar.

Jadwal Liga Eropa malam ini akan mempertemukan tim peringkat dua fase grup Liga Eropa melawan tim yang tersingkir di peringkat ke-3 fase grup Liga Champions 2023/2024.

Dengan demikian, masing-masing tim akan berebut satu tiket melalui pertandingan dua leg ke babak 16 besar Liga Eropa.

Adapun salah satu partai panas yang akan tersaji ialah duel antara Feyenoord vs AS Roma serta AC Milan vs Stade Rennais.

Untuk AS Roma merupakan finalis edisi sebelumnya yang kini memupuk asa untuk meraih trofi Liga Eropa.

Terlebih Giallorossi sedang dalam ajang perbaikan pasca-berpisah dengan pelatih Jose Mourinho.

Reaksi pelatih AS Roma asal Portugal Jose Mourinho saat pertandingan sepak bola Serie A Italia antara AS Roma dan Inter Milan pada 6 Mei 2023 di stadion Olimpiade di Roma. (Vincenzo PINTO / AFP)

Kini di bawah asuhan Daniele De Rossi, tim Serigala Ibukota tampak lebih konsisten dengan meraih tiga kemenangan dalam empat pertandingan terakhir Serie A Italia.

Menatap laga ke depan, pelatih yang juga legenda hidup dari AS Roma mengaku bersemangat.

De Rossi telah mempelajari bagaimana taktikal dari lawannya.

"Saya telah mempelajarinya banyak selama beberapa minggu terakhir," ujar De Rossi melalui laman klub.

Baca juga: Warisan Jose Mourinho Ternyata Berguna, Bentukan AS Roma di Liga Eropa Bakal Mengejutkan

"Mereka memainkan sepak bola yang bagus dan memiliki beberapa pemain sayap berkualitas."

"Saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang bagus."

"Semuanya sangat berimbang, jadi saya memperkirakan pertandingan yang sulit."

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini