News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Major League Soccer

Hasil MLS: Lionel Messi Bukan Satu-satunya Pahlawan, Kawalan Callender Selamatkan Inter Miami

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kiper Inter Miami, Drake Callender tampil apik saat menahan imbang LA Galaxy dalam lanjutan Liga Amerika Serikat (MLS), Senin (26/2/2024). Selain Callender, Inter Miami selamat berkat gol telat Lionel Messi.

LA Galaxy melancarkan sebuah serangan balik mematikan pada menit ke-75.

Penyerang Inter Miami #10 Lionel Messi selama pertandingan persahabatan kontra Al Nassr di Stadion Kingdom Arena pada 1 Februari 2024. (FAYEZ NURELDINE / AFP)

Diawali pergerakan dari Joseph Paintsil yang eksplosif di sisi kiri penyerangan, ia memberikan bola ke tengah.

Si kulit bundar mencapai Marco Delgado yang berlari masuk ke kotak penalti.

Ia tak egois dengan memberikan umpan kepada Dejan Joveljic yang berada di posisi lebih bebas.

Joveljic langsung menceploskan bola sekaligus membawa LA Galaxy unggul 1-0 atas Inter Miami.

Lionel Messi gantian mendapat peluang pada menit ke-89.

Ia berada di posisi yang tepat untuk menerima umpan mendatar dari Jordi Alba.

Sayangnya sepakan La Pulga melebar tipis dari gawang LA Galaxy.

Lionel Messi lantas muncul sebagai pahlawan Inter Miami.

Gol telatnya pada menit ke-90'+2 membuat Inter Miami menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini