Duel pekan ke-27 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta itu dimenangkan Barito Putera dengan skor 4-3 atas Bali United.
Kedua tim saling berbalas gol, baik di babak pertama maupun babak kedua.
Bali United sempat unggul terlebih dulu di menit 27' melalui Irfan Jaya.
Namun sebelum babak pertama berakhir, Barito mampu berbalik unggul berkat gol Eksel Runtuhaku di menit 43' dan Gustavo Tocantins 45+2'.
Di babak kedua, Barito menambah gol pada menit 53' lewat Bagas Kaffi.
Bali sempat menyamakan skor melalui Privat Mbarga (60') dan penalti Spaso (69').
Namun Barito Putera kembali unggul berkat gol kedua Eksel di menit 70'.
Baca juga: Hasil Liga 1: Hujan Gol di Laga Barito Putera vs Bali United, Laskar Antasari Comeback 4-3
Dengan kemenangan ini, tim anak asuh Rahmad Darmawan yang semula di posisi 11 naik ke posisi ketujuh dengan 37 poin.
Sedangkan, hasil buruk yang diterima Bali United membuat mereka gagal ke tiga besar untuk mengkudeta PSIS.
Tiket untuk ke babak playoff masih jauh dari kata aman.
Tim asuhan Stefano Cugurra saat ini mengoleksi 45 poin dari 27 laga dan saat ini menduduki posisi ke 4 Liga 1 klasemen sementara.
Papan atas klasemen Liga 1 saat ini masih dikuasai oleh Borneo FC dengan 63 poin.
Sementara itu, papan tengah cukup padat dengan adanya 4 tim yang mengoleksi poin serupa (35) yakni Persija Jakarta, Dewa United, Persebaya Surabaya dan Persis Solo.
Hasil Liga 1, Senin (4/3/2024)
- Barito Putera 4-3 Bali United (Eksel Runtukahu 43', 71', Gustavo Tocantins 45+1', Bagas Kaffa 53', Eksel Runtukahu 71'; Irfan Jaya 27', Privat Mbarga 60', Ilija Spasojevic 69')
- Persis Solo 1-0 PSM Makassar (Moussa Sidibe 54')
(Tribunnews.com/Tio)