Liverpool yang tak mampu terus tertekan akhirnya mampu lahan perlahan keluar.
The Reds akhirnya sempat membumkan Old Trafford melalui aksi dari Wataru Endo (37').
Gelandang asal Jepang ini menciptakan gol setelah menerima umpan dari Mohamed Salah (37').
Namun sayang, Mohamed Salah yang memberikan umpan kepada Endo telah terjebak offside.
Walhasil VAR menangkap aksi tersebut sebagai offside.
Adapun Liverpool tampak tak menyerah, di mana dua gol balasan The Reds mampu bersarang sebelum waktu turun minum usai.
Gol Liverpool lahir melalui Kevin Mac Allister (44') dan Mohamed Salah (45+2').
Untuk catatan Mac Allister bersarang setelah kerja sama apik dengan Darwin Nunez.
Yap, striker asal Uruguay itu memantulkan bola untuk memanfaatkan ruang Mac Allister dari second line.
Walhasil Mac Allister yang terbuka, menyepak bola kencang ke tiang dekat gawang Manchester United.
Salah satu bek Manchester United membelokan arah bola tendangan dari Mac Allister yang akhirnya makin menyulitkan Andre Onana.
Lalu, untuk gol kedua dari Mohamed Salah lahir dari high-press yang diterapkan oleh Liverpool.
Saat Manchester United menguasai bola di garis pertahanan, bola dari Aaron Wan-Bissaka di sisi kiri pertahanan direbut oleh Liverpool.
Walhasil bola diarahkan kepada Nunez yang berada sedikit melebar.