Sebab, Timnas Indonesia belum pernah meraih kemenangan saat menjamu Vietnam di Stadion Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Dilansir dari laman 11v11, pertandingan ini menjadi pertemuan ke-29 antara Timnas Indonesia dengan Vietnam.
Tim Merah-Putih unggul tipis dari sisi head to head atas Vietnam dengan catatan sembilan kemenangan, 11 hasil imbang, dan delapan kali menelan kekalahan.
Namun sayangnya, dari kemenangan-kemenangan yang diraih Timnas Indonesia itu tak ada yang diraih di SUGBK.
Masih dari catatan 11v11, duel Timnas Indonesia vs Vietnam di SUGBK telah digelar sebanyak tiga kali.
Hasilnya, Timnas Indonesia hanya mampu meraih hasil imbang saat melawan Golden Star Warrior.
Adapun laga pertama Timnas Indonesia dengan Vietnam di SUGBK terjadi di ajang SEA Games 1997.
Kala itu, duel Timnas Indonesia vs Vietnam selesai 2-2. Indonesia mencetak gol via Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto, disamakan oleh Van Sy Hung (dua gol).
Kemudian duel Timnas Indonesia vs Vietnam kedua yang digelar di SUGBK yakni terjadi pada ajang Piala AFF tahun 2002.
Duel yang berlangsung pada 21 Desember 2002 itu berkahir dengan skor 2-2.
Adapun kala itu, dua gol dari Timnas Indonesia dicetak oleh Budi Sudarsono dan Zaenal Arif.
Lalu, laga terakhir Timnas Indonesia vs Vietnam di SUGBK terjadi di ajang Piala AFF 2022.
Skor laga leg I semifinal Piala AFF 2023 pada 6 Januari 2023 selesai tanpa gol.
Sejatinya, Timnas Indonesia pernah mengalahkan Vietnam saat bermain di Tanah Air.