Hanya saja memang, faktor penyelesaian akhir dan keklinisan menyelesaikan peluang menjadi masalah Liverpool.
Hingga pada akhirnya, hasil imbang yang berujung satu poin menjadi kado yang dibawa pulang Liverpool dari Old Trafford.
Kini, Liverpool harus rela berada di urutan kedua klasemen, tepat dibawah Arsenal selaku pemuncak.
Meski sama-sama mengoleksi 71 poin dari 31 laga, Liverpool tidak lebih berhak berada di puncak karena kalah selisih gol dengan Arsenal.
Dengan menyisakan 7 laga, perjuangan lebih keras tentu harus dilakukan Liverpool jika ingin memenangkan gelar musim ini.
Harga Mahal Blunder Jarell Quansah bagi Liverpool
Jika ada satu pemain Liverpool yang layak jadi sorotan dalam laga ini ialah Jarell Quansah.
Dipercaya menjadi rekan duet Virgil Van Dijk di jantung pertahanan Liverpool menggantikan Ibrahima Konate.
Jarell Quansah melakukan satu kesalahan yang berakibat fatal bagi lini pertahanan Liverpool.
Kesalahan Jarell Quansah memberikan umpan kepada Van Dijk akhirnya membuat Bruno Fernandes menyamakan skor menit 50.
Blunder tersebut akhirnya membuat momentum berubah dari yang awalnya milik Liverpool beralih ke Manchester United.
Benar saja, tak lama setelah blunder tersebut, Liverpool kembali kebobolan oleh Manchester United.
Beruntung, gol penalti Mohamed Salah menghindarkan Liverpool dari kekalahan melawan Setan Merah.
Terlepas dari hal itu, blunder Jarell Quansah tentu layak disesalkan khususnya oleh penggemar Liverpool.