Tendangan Sudut: PSM 2-3 PSIS
Kartu Kuning: PSM 2-3 PSIS
Jalannya Laga
PSM Makassar menggunakan formasi 3-4-3 demi menghadapi gempuran dari PSIS Semarang.
Sementara PSIS Semarang memakai formasi ideal 4-3-3.
Lima menit berjalan, kedua tim intens dalam melancarkan serangan.
Yance Sayuri membuka peluang pertama untuk PSM Makassar melalui tendangan jarak jauh, namun sontekannya tepat mengarah di pelukan Rizky Darmawan (9').
Selang dua menit giliran Victor Mansaray yang menebar ancaman, nahas tendangannya masih melebar tinggi meski tinggal berhadapan dengan sang kiper PSIS Semarang.
Di sisi lain, upaya PSIS Semarang selalu buntu ketika mencoba menyalurkan bola ke pemain depan.
Rapatnya pertahanan PSM Makassar menjadi alasan PSIS belum mendapatkan peluang.
Rizky Darmawan kembali tampil gemilang dengan menghalau tendangan keras Kenzo Nambu dari luar kotak penalti (14').
Namun secara mengejutkan, PSIS Semarang malah berhasil membuka keunggulan melalui kaki Tri Setiawan.
Aksi meliuk-liuk Marukawa berhasil diselesaikan dengan mudah Tri Setiawan lewat tap-in (29').
Selang dua menit, PSM Makassar hampir saja menyamakan kedudukan lewat Mansaray.
Nahas tendangan Mansaray yang tinggal berhadapan dengan Rizky Darmawan membentur mistar gawang.