News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia U23 2024

Pelatih Korea Selatan U23 Hwang Sun-hong Sebut Kekuatan Indonesia karena Dipimpin oleh Shin Tae-yong

Penulis: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pertandingan antara Korea Selatan dan Indonesia U23 di perempat final U23 Asia 2024 akan berlangsung pada 26 April. Laga ini mempertemukan dua pelatih yang sudah seri bertemu saat keduanya melatih klub di Korea Selatan. Sebelum melatih Indonesia, Shin Tae-yong pernah melatih Queensland Roar (asisten pelatih), Seongnam Ilhwa Chunma, melatih timnas Korea Selatan U29, U23, hingga Timnas senior Korea Selatan. Sementara Sun-hong Hwang pernah melatih Busan IPark, Pohang Steelers, FC Seoul, Yanbian Funde, Daejeon Hana Citizen, Korea Selatan U23 dan juga melatih Korea Selatan sebagai pelatih caretaker. Head to head antara Shin Tae-yong vs Hwang Sun-hong menarik untuk dibahas seiring dengan kepastian duel antara Timnas U23 Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23 2024. TRIBUNNEWS/M BARIR/BAYU PRIADI

Meski tidak ada kata menyerah, namun kekuatan disebutkan menjadi keunggulan Korea.

Korea memiliki keseimbangan serangan dan pertahanan yang stabil dengan 4 gol dalam 3 pertandingan,  dan gawang mereka tidak pernah kebobolan di turnamen ini.


Rekor Pertemuan antara Indonesia U23 vs Korea Selatan U23, Tim Debutan vs Lawan Tim Juara U23 2020

Timnas Indonesia U23 akan menghadapi Timnas Korea Selatan U23 di babak Perempat final Piala Asia U23 2024 di di Stadion Abdullah bin Khalifa Qatar pada Jumat (26/4) Pukul 00:30 WIB.

Ini adalah pertandingan yang mempertemukan antara tim debutan dan tim yang berpengalaman menjadi juara Piala Asia U23 tahun 2020.

Indonesia adalah satu-satunya tim debutan di antara 16 tim yang bersaing di Piala Asia U23 2024.

Sedangkan tim Korea Selatan adalah satu di antara 5 tim yang berpengalaman menjadi juara Piala Asia U23.

Lima tim yang pernah menjadi juara Piala Asia U23 adalah Irak (2013), Jepang (2016), Uzbekistan (2018), Korea selatan (2020), dan Arab Saudi (2022).

Di atas kertas, Korea Selatan adalah lawan yang sangat tangguh, terlihat dari catatan pertemuan antara timnas Indonesia dan Korea Selatan di semua kompetisi dan persahabatan di masa lalu.

Dalam enam pertemuan antara Indonesia U23 dengan Korea Selatan U23 semuanya dimenangkan oleh Korea Selatan.

Pengalaman pahit selalu dirasakan oleh Garuda Muda tiap berjumpa dengan Korea Selatan. Dari kalah 0-1 sampai kalah 0-7 sudah pernah dialami.

Total, Korea Selatan telah mencetak 20 gol ke gawang Indonesia, sedangkan Indonesia hanya mencetak 3 gol ke gawang Korea Selatan dalam 6 pertemuan tersebut.

Namun, Pelatih Indonesia asal Korea Selatan Shin Tae-yong percaya bahwa timnas Indonesia U23 sedang membuat sejarah dalam sepak bola Asia.

Bukan tidak mungkin, sejarah baru kembali dibuat oleh Witan Sulaiman dan kawan-kawan dengan merasakan kemenangan kemenangan pertama Garuda Muda atas Korea Selatan U23.

Head to head Indonesia U23 vs Korsel U23

23.06.2018 Indonesia U23 1:2 Korsel U23

29.05.1999 Korsel U23 7:0 Indonesia U23

22.08.1995 Korsel U23 1:0 Indonesia U23

25.05.1995 Indonesia U23 1:2 Korsel U23

26.03.1991 Korsel U23 3:1 Indonesia U23

24.03.1991 Korsel U23 5:0 Indonesia U23

Sumber: Transfermarkt

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini