News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia U23 2024

Meski Kalah Lawan Uzbekistan, Timnas Indonesia Dapat Apresiasi Tinggi Bisa Melaju sampai Semifinal

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain Indonesia berfoto bersama jelang laga semifinal Piala Asia U23 AFC Qatar 2024 antara Indonesia kontra Uzbekistan di Stadion Abdullah Bin Khalifa Doha pada 29 April 2024. (Foto oleh Karim JAAFAR / AFP)

“BIN juga punya andil dalam memajukan olahraga di Tanah Air, Kepala BIN sangat mengapresiasi dan ikut berpartisipasi memajukan olahraga yang ada di Indonesia,” pungkasnya.

Sudah Bermain Bagus, Peluang Lolos Olimpiade Masih Ada

Selain itu, pujian juga datang dari pengamat sepakbola, Akmal Marhali.

Menurut Akmal, Timnas Indonesia U23 sudah bermain bagus dan peluang lolos Olimpiade Paris masih terbuka.

"Tapi harus kita akui Uzbekistan tampil lebih baik dari kita, dari banyak hal mereka unggul, dari ball posession, peluang sampai 20 peluang," ungkapnya kepada Tribunnews, Senin malam.

Menurutnya, Indonesia bisa mengimbangi Uzbekistan di babak pertama.

"Dan babak kedua punya kans yang cukup besar saat Ferarri mencetak gol tapi kemudian keputusan wasit VAR membatalkan gol karena offside."

"Keputusan inilah yang membuat mental pemain sedikit terjatuh," ungkapnya.

Ditambah lagi dengan dikartumerahnya kapten Rizky Ridho membuat penampilan Garuda Muda terpincang.

Wasit Tiongkok Shen Yinhao memberikan kartu merah kepada bek Indonesia Rizky Ridho (#5) pada pertandingan semifinal Piala Asia U23 AFC Qatar 2024 antara Indonesia dan Uzbekistan di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha pada 29 April 2024. (KARIM JAAFAR / AFP) (AFP/KARIM JAAFAR)

"Kita belum selesai, kita masih ada satu fase perebutan tempat ketiga yang kita harapkan para pemain bisa kembali meningkat moralnya dan mentalnya," ungkapnya.

Akmal berharap Indonesia melawan Irak di perebutan juara tiga bisa tampil sepertti saat mengalahkan Australia, Yordania, dan Korea Selatan.

"Seklai lagi kita harus berikan apresiasi kepada pemain yang sudah bermain luar biasa, lolos ke semifinal dengan status debutan, dikepung tim-tim yang sudah merasakan juara. Iraq juara 2013, Jepang juara 2016, dan Uzbekistan juara 2018," ungkapnya.

"Semua belum berakhir, masih ada peluang untuk Olimpiade Paris, kita tuntaskan di perebutan tempat ketiga, agar kita bisa mengikuti jejak tim kita di Olimpiade terakhir pada Olimpiade Melbourne 1956," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Gilang Putranto)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini