News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Hasil Bayern Munchen vs Real Madrid, Pesona Harry Kane Menyebar di Tanah Jerman

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Inggris Bayern Munich #09 Harry Kane merayakan mencetak gol 3-1 dari titik penalti selama pertandingan sepak bola Grup A Liga Champions UEFA FC Bayern Munich v Manchester United di Munich, Jerman selatan pada 20 September 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Harry Kane tak pernah berhenti mencetak gol. Terbaru dia mencetak satu gol saat melawan Real Madrid dalam semifinal Final Liga Champions di Allianz Arena, Rabu (1/5/2024).

Gol tersebut menjadi yang ke-43 dalam 43 pertandingan di semua kompetisi musim ini bagi Harry Kane bersama Bayern Munchen.

Kehadirannya di Jerman membuat banyak orang terpesona akan kehebatannya yang klinis di lini depan.

Harry Kane juga terlibat langsung dalam 11 gol Liga Champions musim ini dengan menghasilkan 8 gol dan 3 assist.

Selebrasi Harry Kane setelah cetak gol ke gawang Arsenal melalui titik putih di perempat final Liga Champions, Rabu (10/4/2024) (Instagram @fcbayern)

Angka itu yang paling banyak diciptakan oleh pemain Inggris dalam satu musim kompetisi elit Benua Biru.

Mantan gelandang Bayern Munchen dan Inggris, Owen Hargreaves mengatakan, banyak orang yang terkesan dengan Harry Kane di sini.

"Semua orang jelas terkesan dengan semua gol yang dicetak Harry Kane di Bayern Munchen," ucap Hargreaves usai laga Bayern Munchen vs Real Madrid kepada TNT Sports, dikutip dari BBC.

"Mereka juga terkesan dengan betapa sopannya dia, betapa dia rendah hati, dan dia telah membuat semua orang terpesona."

"Dia datang ke sini untuk memenangkan trofi dan mendapatkan sedikit pengalaman yang berbeda."

"Orang-orang bilang dia bekum memenangkan apa pun, tapi dia bisa meraih gelar Liga Champions bersama Bayern Munchen atau Euro bersama Inggris tahun ini," jelasnya.

Baca juga: Sorotan Hasil Liga Champions Munchen vs Real Madrid, Toni Kroos Maestro!

Ya, pelanggan top skor atau sepatu emas Liga Inggris itu memang belum meraih trofi juara selama kariernya.

Termasuk ketika 10 musim berseragam Tottenham.

Hijrahnya ke Tanah Jerman dengan Munchen berharap bisa meraih kesuksesan mengangkat trofi juara.

Namun untuk musim ini, kesempata Harry Kane hanya di Liga Champions. Pasalnya Munchen telah tersisih dalam persaingan gelar Bundesliga dan DFB Pokal.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini