News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Asia U23 2024

Prediksi Skor Timnas U23 Indonesia vs Irak: Kondisi Pemain, Komentar Pelatih & Link Streaming RCTI

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaannya Indonesia Raya sebelum dimulainya pertandingan Piala Asia AFC U23 di Stadion Abdullah Bin Khalifa Doha pada 21 April 2024. (KARIM JAAFAR/AFP)

"Untuk itu, membuat langkah kami sedikit sulit ke partai ini," lanjut pelatih 54 tahun ini.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong juga memberikan saran kepada Federasi AFC dalam hal pengembangan sepak bola.

Pelatih yang juga mantan pemain profesional ini berharap terdapat perbaikan dalam hal keadilan.

"Saya sarankan kepada AFC jika ingin mengembangkan sepak bola perlu mengedepankan keadilan," harap Shin Tae-yong.

"Saya telah melihat video di pertandingan kami (yang lalu) berulang kali."

"Selama melewati karier lebih dari 40 tahun, baru kali ini merasakan seperti kemarin," tambah Shin Tae-yong.

Pelatih Irak U23, Radhi Shenaishil mengakui kualitas Timnas Indonesia di Piala Asia U23 2024 (Instagram @iraq.ifa)

Beralih ke kubu Irak, Radhi Shenaishil, menaruh respek ke Timnas Indonesia U-23 yang datang ke ajang ini sebagai debutan.

Radhi mengatakan bahwa Timnas Indonesia U-23 adalah kontestan yang cukup bagik di ajang kali ini.

Pelatih berusia 57 tahun itu pun menyebut jika Garuda Muda diisi oleh para pemain dengan pelatih yang juga menukangi tim senior.

Hal tersebut lah yang menjadi alasan Radhi menaruh respek ke tim besutan Shin Tae-yong tersebut.

"Tim Indonesia adalah tim yang sangat terhormat," kata Radhi dikutip dari laman Bolasport.

"Para pemain mereka bagus. Pelatih mereka adalah pelatih yang sama untuk tim Olimpiade dan tim nasional atau tim utama, yang menunjukkan bahwa sepak bola benar-benar berkembang di negara tersebut," sambungnya.

Tak hanya itu Radhi, juga mengapresiasi langkah Garuda Muda yang sukses menumbangkan lawan besar selama Piala Asia U-23.

Tentu melaju ke semifinal, lanjut Radhi, bukan hanya kebetulan bagi Indonesia yang berstatus debutan.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini