News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Jadwal Liga 1 Hari Ini: Perebutan Gelar Dimulai, Bali United vs Persib Saling Curi Untung

Penulis: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi - Simak jadwal Liga 1 hari ini yang akan menggelar laga perdana babak Championship Series antara Bali United vs Persib Bandung, Selasa (14/5/2024).

TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal Liga 1 hari ini yang akan menggelar laga perdana babak Championship Series, Selasa (14/5/2024).

Laga pertama Championship Series alias perebutan gelar Liga 1 musim 2023/2024 akan dibuka duel Bali United vs Persib Bandung.

Pada leg pertama, Bali United berkesempatan menjadi tuan rumah terlebih dahulu melawan Persib.

Sebelum nanti, Persib bergantian menjadi tuan rumah dengan menjamu Bali United pada leg kedua.

Pada laga hari ini, laga Bali United vs Persib terpaksa akan digelar di Training Center.tim tuan rumah.

Keputusan tersebut diambil lantaran Stadion Kapten I Wayan Dipta yang menjadi kandang Bali United tidak bisa dipakai menggelar laga ini.

Baca juga: Persib Ketiban Untung saat Lawan Bali United, Kans Pangeran Biru Rubuhkan Rekor Buruk

Adapun alasan Stadion Kapten I Wayan Dipta tidak bisa digunakan karena masih dipakai untuk menggelar Piala Asia Wanita U17 2024.

Alhasil Bali United selaku tuan rumah terpaksa bermain di tempat latihan yang terkenal dengan kemegahannya untuk melawan Persib.

Apesnya, buntut dari kebijakan itu, Bali United akan bermain tanpa kehadiran penonton setianya.

Tak hanya penonton Bali United saja yang dilarang hadir, Bobotoh juga diberlakukan aturan yang sama.

Laga perdana leg pertama semifinal Championship Series pun dipastikan hambar tanpa penonton.

Meskipun demikian, ketiadaan penonton diprediksi tak menyurutkan semangat kedua tim untuk saling mencuri keuntungan dalam laga ini.

Bagi Bali United, laga kandang tanpa penonton tentu menjadi kerugian tersendiri.

Skuad Bali United. (Instagram @baliunitedfc)

Hanya saja, situasi tersebut tampaknya tidak serta merta membuat Bali United patah semangat.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini