TRIBUNNEWS.COM - Real Madrid berkesempatan memenangkan gelar juara Liga Champions setelah memastikan diri tampil di final pada musim 2023/2024.
Borussia Dortmund diketahui akan menjadi lawan Real Madrid di final Liga Champions musim ini.
Laga final Liga Champions antara Borussia Dortmund vs Real Madrid akan digelar pada Minggu (2/6/2024).
Stadion Wembley akan menjadi saksi pertarungan duel laga Borussia Dortmund vs Real Madrid.
Bagi Real Madrid yang berstatus raja turnamen, kesempatan meraih gelar ke-15 tentu tak ingin disiakan.
Apalagi gelar Liga Champions musim ini akan menjadi penyempurna bagi Carlo Ancelotti selaku pelatih.
Baca juga: Real Madrid Juara Liga Champions, Empat Pemain Ini Samai Rekor Fenomenal Paco Gento
Jika mampu membawa Real Madrid juara Liga Champions musim ini, Ancelotti bakal panen rekor.
Termasuk mempertegas rekor sebagai pelatih dengan koleksi gelar Liga Champions terbanyak.
Saat ini, Ancelotti sudah memenangkan empat gelar Liga Champions dalam kapasitasnya sebagai pelatih.
Dua gelar Liga Champions pertamanya diraih bersama AC Milan, lalu sisanya dengan Real Madrid.
Kini, Ancelotti berpeluang besar meraih gelar kelima Liga Champions kembali bersama Los Blancos.
Ancelotti sendiri merasa dirinya tengah menjalani bulan madu bersama Real Madrid musim ini.
Keberhasilan Real Madrid memenangkan gelar Piala Super Spanyol dan Liga Spanyol membuat pelatih asal Italia itu merasa bahagia.
Eks juru taktik AC Milan itu bahkan menyebut bulan madunya akan terasa makin sempurna.