News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Jerman

Bayer 04 Neverlusen, Julukan Bayer Leverkusen karena Tak Pernah Kalah di Kompetisi Liga Jerman

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Poster Xabi Alonsi mengukir juara Liga Jerman bersama Bayer Leverkusen.

Bayer 04 Neverlusen, Julukan Bayer Leverkusen karena Tak Pernah Kalah di Kompetisi Liga Jerman

TRIBUNNEWS.COM- TEPAT pukul 17:38 di Leverkusen, Lukas Hradecky menjadi kapten Bayer 04 pertama yang mengangkat trofi Bundesliga Meisterschale ke udara.

Setelah perjalanan melelahkan, dan menegangkan selama 120 hari, setelah 45 tahun lalu promosi ke divisi teratas, akhirnya Bayer Leverkusen mengakhiri musim menjadi juara Bundesliga, dengan rekor maha-dahsyat: tak terkalahkan!

Ya, sejarah baru tercipta setelah Leverkusen mengalahkan Augsburg 2-1 di BayArena, Sabtu (19/5/2024) malam WIB. Die Werkself mengakhiri satu musim Liga Jerman tanpa menelan kekalahan.

Lama dicemooh sebagai "Neverkusen" yang berarti kurang lebih tanpa gelar juara, karena mereka memang tak pernah meraih trofi juara sebelumnya, kini Leverkusen menjadi tim pertama yang memenangkan Liga Jerman dengan status invincibles alias tak terkalahkan.

Dari 34 pertandingan musim ini, Florian Writz cs menang 28 kali, dengan enam kali seri, dan 0 kalah --mencetak 89 gol, dan 24 kali kegolan. Penuh bangga mereka pun menyematkan julukan baru bagi tim "Bayer 04 Neverlusen" yang berarti tim Bayer 04 yang tak terkalahkan".

“Ini musim yang luar biasa, tidak hanya di Jerman tapi juga di Eropa,” kata Alonso dalam konferensi pers. “Sekarang kami pantas menjadi bagian dari sejarah sepak bola Eropa. Dalam 20 tahun kami akan melihat ke belakang dan berkata 'kami berhasil melakukannya."

"Ini hari penting bagi klub. Kami harus bangga dengan cara kami bermain. 90 poin dan tak terkalahkan," ucapnya. "Kami memerlukan lebih banyak waktu untuk menilai gelar ini. Ini bukan hanya gelar Bundesliga pertama, tapi juga kemenangan besar gelar Bundesliga."

Di abad 21 ini, tercatat hanya Arsenal (2003-04) di Liga Primer Inggris, dan Juventus (2011-2012) yang pernah mencapai rekor invincibles alias tak terkalahkan ini dalam satu musim di lima liga top Eropa.

"Kami akan mengingat hari ini. Ini adalah hari istimewa untuk meraih trofi liga di sini dan meraihnya tanpa terkalahkan. Tim ini kini telah terukir dalam sejarah Bundesliga," ujar mantan gelandang timnas Spanyol ini menegaskan.

Ini bukan pertama kalinya mereka membuat sejarah pada musim ini. Ketika Leverkusen menang 2-1 atas Mainz pada Pekan 23 Bundesliga, mereka mengemas rekor 33 pertandingan tak terkalahkan.

Juara Bundesliga itu melampaui tim Bayern Muenchen asuhan Hansi Flick tahun 2020 dan 2021 dalam buku rekor rekor terpanjang tanpa kekalahan Di Bundesliga. Fakta luar biasa lainnya adalah Die Werkself, mencapai prestasi tersebut dalam satu musim.

Leverkusen selanjutnya mencetak rekor baru pada pekan ke-29 Liga Jerman setelah menumbangkan Werder Bremen 5-0. Die Werkself sukses mengunci gelar juara liga untuk pertama kalinya dalam sejarah mereka.

Pada waktu yang bersamaan, Leverkusen juga menyamai rekor Juventus untuk rekor tak terkalahkan terlama dalam sebuah tim di lima liga top Eropa (43 pertandingan) di semua kompetisi. Leverkusen melampaui itu sepekan berikutnya setelah bermain imbang 1-1 kontra West Ham United di Liga Europa.

Leverkusen kemudian menyamai rekor pertandingan tak terkalahkan sepanjang masa milik Benfica (48 laga) setelah menang 2-0 atas AS Roma di semifinal Liga Europa. Rekor itu sebelumnya bertahan selama 59 tahun lamanya.

Kemenangan atas Augsburg menandai pertandingan tak terkalahkan Bayer Leverkusen sebanyak 51 pertandingan.
Leverkusen bahkan bisa menambah jumlah itu sebelum tutup musim ini karena masih akan memainkan dua laga tersisa.

Leverkusen akan menghadapi Atalanta pada Kamis (23/5) di final Liga Europa, sebelum menghadapi Kaiserslautern di final Piala Jerman pada 26 Mei.

"Saya yakin itu (perebutan gelar tak terkalahkan), tapi saya butuh lebih banyak waktu. Tapi kami tidak punya waktu karena kami punya target besar berikutnya (Rabu). Ini peluang unik," kata Alonso.

(Tribunnews/den)

Direct Points
- Leverkusen tim Bundesliga pertama juara tanpa kalah
- Mereka kini menyebut diri Bayern Neverlusen (tak terkalahkan)
- Bidik dua trofi lagi pekan ini

Bayer 04 Neverlusen

Bayer Leverkusen di Bundesliga 2023/24
34 laga
28 menang
6 seri
89 Gol
+65 Selisih gol
16 Cleansheets

-- 2
Leverkusen hanya memenangi dua gelar sebelum musim ini, yakni Liga Europa 1988 dan Piala Jerman 1993.

59:
Bayer Leverkusen tak terkalahkan dalam 49 laga di berbagai kompetisi. Catatan itu mematahkan rekor Benfica yang telah bertahan selama 59 tahun, yang diukir pada 1963 sampai 1965.

33:
Bayer Leverkusen mencetak gol pada 33 laga dari total 34 laga di Bundesliga. Satu-satunya yang gagal saat imbang 0-0 kontra Borussia Moenchengladbach.

Statistik Dahsyat Leverkusen di Bundesliga 2023/34
58 persen penguasaan bola
59 kartu
293 Umpan silang
4020.1 total jarak tempuh
289 Pelanggaran
89 Pelanggaran
0 gol bunuh diri
8 Penalti
616 tendangan
17 tendangan kena tiang
8011 Sprints
455 menang duel udara
2962 menang duel

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini