Marc Klok Sebut Timnas Indonesia Tak Beruntung Kalah di Leg Pertama Lawan Irak
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, buka suara soal lawan Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni mendatang.
Timnas Indonesia akan bersua lawan sulit dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Ya, Skuad Garuda akan menjamu Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, 6 Juni mendatang.
Baca juga: Timnas Indonesia Banyak Wajah Baru, Kata Marc Klok Seusai Tak Dipanggil Shin Tae-Yong: Bagus!
Dalam pertandingan leg pertama kontra Irak, Timnas Indonesia harus luluh-lantah di kandang Singa Mesopotamia - julukan Timnas Irak.
Kala itu, Skuad Garuda kalah 1-5 dalam duel yang tersaji di Basra Internasional Stadium, 16 November 2023.
Dalam pertandingan tersebut, Klok yang turut bermain, mengaku jika Dewi Fortuna tak berpihak ke Timnas Indonesia.
Pemain kelahiran Belanda itu mengakui jika timnya tak bisa keluar dari tekanan dan bermain terlalu bertahan.
"Saya pikir leg pertama kami benar-benar tidak beruntung," ungkap Marc Klok.
"Kami bermain sangat defensif," jelas eks pemain PSM Makassar itu.
Sementara itu, di sisi lawan, Marc Klok menyebut jika Irak bisa tampil percaya diri dan efektif memanfaatkan peluang.
Beberapa peluang atau gol yang bersarang ke gawang Ernando Ari Sutaryadi, menurut Klok, bermula dari kesalahan individual Skuad Garuda.
"Mereka menciptakan lima peluang dan mencetak lima gol dan sebagian besar gol itu karena kesalahan kami," tutur Klok.